Di Daerah Terpencil, 150 Ribu Sekolah Rusak Berat

Selasa, 04 Oktober 2011 – 14:47 WIB
JAKARTA – Anggota Komisi X DPR RI, Zulfadhli mengatakan bahwa kerusakan bangunan fisik sekolah di Indonesia masih sangat memprihatinkanBerdasarkan data yang dimilikinya, terdapat 150 ribu sekolah, khususnya di berbagai daerah terpencil, mengalami kerusakan yang sangat parah.

"Karena itu, DPR dan pemerintah pusat terus mengupayakan perbaikan sekolah yang ada

BACA JUGA: Ditampar Wali Kelas, Virli Ogah Sekolah

Menurutnya, pada 2012 ditargetkan 250 ribu bangunan sekolah yang rusak termasuk 150 ribu yang mengalami kerusakan berat untuk diperbaiki," kata Zulfadhli kepada wartawan di Jakarta, Selasa (4/10).

Mantan Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat itu menegaskan, untuk perbaikan tersebut pemerintah pusat melalui Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) sudah menganggarkannya pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2011, ini.

“Proses perbaikan bangunan sekolah dari tingkat SD hingga SMA terus dilakukan pemerintah dan setiap tahun anggarannya terus ditingkatkan,” ujar Zulfadhli.

Ia menegaskan, Komisi X DPR RI akan terus menggiring hal tersebut supaya bisa terlaksana dengan baik dan secepatnya, dengan harapan tidak ada lagi sekolah yang rusak bisa
“Sehingga proses belajar mengajar bisa berjalan dengan baik," ungkapnya

BACA JUGA: Pendirian Sekolah Dhuafa Dianggap Mendesak

BACA JUGA: Waspadai Oknum Panitia Minta Uang Janjikan Lolos Sertifikasi

(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Awas, Mafia Proyek Incar Program Rehab Sekolah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler