jpnn.com - JAKARTA - Archandra Tahar merasa bersyukur bisa dipercaya kembali menjadi pembantu Presiden Jokowi.
Meski turun jabatan dari sebelumnya, yakni menjadi wakil menteri, ia tak mempermasalahkannya ataupun keberatan.
BACA JUGA: Praktik Pungli di Sektor Ketenagakerjaan Marak, Nih Buktinya
"Di mana pun ditempatkan, ini adalah keputusan terbaik yang diambil oleh bapak presiden dan saya siap untuk mengabdi di mana pun dan kapan pun," ujar Archandra di Istana, Jumat (14/10).
Pria yang sudah 20 tahun menetap di Amerika ini berdoa agar langkahnya kembali duduk di kursi pemerintahan bisa mendapatkan ridho dari Tuhan.
BACA JUGA: Santri Aset Potensial Bendung Propaganda Radikalisme di Dunia Maya
"Seperti yang pernah saya ucapkan, semoga niat saya pulang diluruskan kembali. Sekali lagi, semoga niat saya diluruskan dan inilah konsekuensi sebagai orang Indonesia yang bersedia untuk pulang dan mengabdi untuk bangsa dan negara," ucap Archandra.(chi/jpnn)
BACA JUGA: Jonan Dihubungi jam 11, Archandra Hanya Beberapa Jam
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bareskrim Jebloskan Bos Bulog DKI ke Bui
Redaktur : Tim Redaksi