Diberi Nasihat, AS Malah Bunuh Sopir Taksi Online di Bekasi

Kamis, 20 Juli 2023 – 21:03 WIB
Ilustrasi pembunuhan. Grafis: Dok JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Polisi mengungkap motif pembunuhan sopir taksi online berinisial SP (53) yang mayatnya ditemukan bersimbah darah di dalam mobilnya, Jalan Raya Kampung Cilangkara, Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Senin (17/7) malam.

Kapolres Metro Bekasi Kombes Twedi Aditya Bennyahdi mengatakan pelaku berinisial AS (27) membunuh korban karena tersinggung dengan perkataan sopir taksi online itu. 

Padahal korban hanya memberikan nasihat kepada pelaku.

BACA JUGA: Pembunuhan Noven Cahya 8 Januari 2019 Masih Misteri, Polisi Belum Menyerah

Pelaku lalu menusuk korban menggunakan pisau. Adapun pelaku merupakan pedagang tapai.

"Pelaku merasa tersinggung setelah berbincang-bincang dengan korban. Dia merasa tersinggung dan merasa direndahkan dan lain sebagainya. Padahal, korban ini pada saat itu hanya memberikan nasihat kepada pelaku," kata Twedi kepada awak media di Bekasi, Kamis (20/7).

BACA JUGA: Polisi di Musi Rawas Bunuh Diri, Ini Pesan Kapolda Sumsel kepada Semua Anggota

Korban pun tewas dengan luka tusuk di bagian ketiak, dada, dan pipi.

Korban lalu dibawa polisi ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati guna diautopsi.

BACA JUGA: Polisi Tangkap 24 Remaja yang Sedang Saling Bunuh di Tengah Jalan

Twedi menambahkan bahwa polisi pada akhirnya bisa menangkap pelaku di daerah Cilangkara, Serang Baru, Kabupaten Bekasi pada Rabu (19/7) dini hari.

"Hasil autopsi korban juga ditemukan ada robek akibat benda tajam di jantung," ujar Twedi.

Sebelumnya, SP ditemukan tewas bersimbah darah di dalam mobilnya, Jalan Raya Kampung Cilangkara, Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Senin (17/7) malam.

Korban ditemukan tewas oleh warga setempat. Saat itu, mobil Suzuki Ertiga yang dikendarai korban pun masih dalam keadaan hidup.

Terdapat luka tusuk pada tubuh korban di bagian ketiak, dada, dan pipi kanan. (cr1/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler