Didesak Mundur Romi cs, SDA Ancam Lakukan Pemecatan

Rabu, 10 September 2014 – 07:01 WIB
Ketum PPP Suryadharma Ali dan Sekretaris Jenderal Romahurmuzy. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali melakukan aksi walkout di tengah-tengah berlangsungnya rapat pembahasan Muktamar VIII di kantor DPP, Jakarta, Rabu (10/9) dini hari.

Hal tersebut dilakukannya tidak lama setelah terjadi adu mulut antara sejumlah peserta rapat.

BACA JUGA: Rapat Pembahasan Muktamar PPP Diwarnai Gebrak Meja

Kepada wartawan yang menunggu di luar ruang rapat, SDA mengaku kecewa dengan sikap para peserta rapat. Mantan Menteri Agama RI itu menyebut suasana rapat tersebut sudah "tidak sehat".

"Karena ada rapat di dalam rapat atau sebelum rapat sudah ada rapat. Jadi dalam rapat itu sudah mengambil keputusan yang dipaksakan," ungkap SDA yang terlihat kesal.

BACA JUGA: SDA : Kalau Mau Diubah ke Pak Jokowi, Itu Hak Muktamar

Menurutnya, dalam rapat mengemuka wacana agar dirinya segera lengser dari kursi ketua. Wacana tersebut dilontarkan oleh sejumlah petinggi partai.

Suryadharma menyebut Sekretaris Jenderal Romahurmuzy, Wakil Ketua Suharso Manoarfa dan Wakil Ketua Emron Pangkapi merupakan beberapa di antaranya.

BACA JUGA: SDA Tegaskan tak Mau Mundur

Hal ini jelas membuat Suryadhrama kesal. Ditegaskannya, sebagai ketua umum yang sah, dirinya merupakan satu-satunya orang yang memegang mandat untuk menentukan kebijakan di tubuh partai.

"Jadi bukan sekjen, bukan waketum, bukan para ketua. Mereka adalah orang yang saya angkat. Dan pada malam hari ini, mereka berusaha memberhentikan saya. Loginya dimana? Orang yang diangkat ingin memberhentikan orang yang mengangkatnya," ucap Suryadharma.

Pria yang kini menjadi tersangka kasus korupsi itu tegaskan tidak akan menerima hasil keputusan rapat. Ia bahkan mengancam akan memecat para kader yang berseberangan dengan dirinya.

"Kalau mereka mengambil keputusan, saya punya keputusan sendiri. Selaku ketum, saya bisa memberhentikan siapapun," tegasnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Area Engine Terbakar, 2 Pekerja Terluka


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler