Diduga Stress Dua Penumpang KM Kelud Terjun ke Laut

Rabu, 15 April 2015 – 00:48 WIB

jpnn.com - SEKUPANG - Dua penumpang KM Kelud tujuan Batam-Belawan terjun dari atas kapal tak lama setelah kapal plat merah tersebut berangkat dari pelabuhan Beton Sekupang, Sabtu, (11/4) sore. Kedua penumpang yang belum diketahui identitasnya tersebut diduga sedang stress. 

"Kami belum bisa pastikan yang lompat itu laki atau perempuan. Tapi menurut dari keterangan para penumpang yang menyaksikan dua penumpang terjun ke laut, mereka laki-laki berjenggot," ujar Hambali kepada Batam Pos (Grup JPNN.com), Senin (13/4) sore.

BACA JUGA: Astaga...Larikan Remaja 16 Tahun untuk Cinta Satu Malam

Menurut Hambali sebelum terjun, mereka mondar-mandir ditepi pagar pembatas kapal seperti kebingungan. Mereka terjun dari atas kapal sekitar satu jam lagi hendak bersandar ke pelabuhan Belawan.

"Terjunnya tidak bersamaan selang 15 menit dari korban pertama," ujarnya.

BACA JUGA: Pengunjung Kafe Tewas Dikamar saat Beradegan Panas

Nahkoda KM Kelud sempat berbalik arah dan kembali ke titik kordinat para korban terjun bebas. Namun mereka tidak menemukan kedua korban. 

"Kami berbalik arah karena itu adalah aturan dalam pelayarannya. Eh, belum lama KM Kelud memutar haluan, sudah ada ada lagi yang terjun. Terpaksa nahkoda harus mutar dua kali untuk mencari keberadaan penumpang yang bunuh diri terjun ke laut," kata Hambali.

BACA JUGA: Hati-hati... Kewarganegaraan Dicabut Jika Terbukti Ikut ISIS

Sampai saat ini upaya pencarian tim SAR Medan belum membuahkan hasil. Kedua korban bunuh diri ini belum ditemukan juga. Pihak Pelni mengakui belum megnetahui apakah kedua korban warga Batam. (ray/gas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Garap Anak Kandung Madrusi Divonis 16 Tahun Penjara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler