Dikawal Ketat Polisi, 256.679 Surat Suara Pilpres Mendarat dengan Aman di Kuansing

Senin, 08 Januari 2024 – 13:55 WIB
Pembongkaran surat suara di KPU Kuansing. Foto: Polres Kuansing

jpnn.com, KUANSING - Surat suara pemilihan Presiden (pilpres) tiba di KPU Kuansing dengan aman.

Pengiriman surat suara dikawal ketat dari aparat kepolisian.

BACA JUGA: Lagi Cooling System Pemilu, Polisi di Kuansing Salurkan 2.720 Paket Sembako ke Korban Banjir

Logistik pemilu itu dijemput Tim Polres Kuansing, dari Pelabuhan Pelindo, Perawang pada Minggu, 7 Januari 2024.

Proses pengiriman dari Pelabuhan Pelindo dikawal ketat oleh aparat kepolisian bersenjata dari Polres Kuansing.

BACA JUGA: TNI dan Polri di Kuansing Bersinergi Ciptakan Suasana Damai Menjelang Pemilu 2024

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito mengatakan ada sebanyak 1.158 boks surat suara yang dibawa dari Pelabuhan Pelindo untuk didistribusikan ke KPU Kuansing.

Dar 1.158 boks itu, terbagi 129 boks berisi 256.679 surat suara Pilpres, 1 boks berisi 1.000 surat suara pemilihan ulang pilpres.

BACA JUGA: Haris Azhar dan Fatia Menang Melawan Luhut Binsar Pandjaitan

Kemudian 514 boks berisi 256.679 surat suara pemilihan DPRD Riau, dan 514 boks berisi 256.679 surat suara pemilihan DPD.

“Logistik Pemilu tersebut sudah tiba di KPU Kuansing dengan aman. Kami memang melakukan pengawalan ketat agar semuanya berjalan dengan aman dan kondusif,” kata AKBP Pangucap kepada JPNN.com, Senin (8/1).

Selama proses pembongkaran, juga dilakukan pengamanan dan pengawasan ketat oleh aparat kepolisian.

“Pembongkaran dapat dipadukan dalam keadaan aman dan terkendali. Kami juga mengimbau agar masyarakat melaksanakan pesta demokrasi ini dengan damai. Meskipun memiliki pandangan politik yang berbeda,” tutur Pangucap. (mcr36/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bos Batu Bara Ditangkap Polisi, Kasusnya Enggak Main-Main


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler