Dilindungi Oknum Aparat, Kiprah PSK Sulit Dideteksi

Rabu, 28 September 2011 – 08:44 WIB

LHOKSEUMAWE-Pekerja seks komersil atau sering disebut PSK banyak beroperasi di kawasan Kota LhokseumaweHanya saja, sulit didekteksi karena mereka dilindungi sejumlah oknum aparat dan tidak terkonsentrasi pada satu titik

BACA JUGA: PLN Putus Listrik di Rumah Ketua DPRD

Apalagi di kota tersebut tidak ada lokalisasi seperti di kawasan lain di Indonesia.

Hal itu diungkapkan Khaidir MF SKP selaku manajer program Yayasan Permata Atjeh pada dialog  interaktif  warung kopi,  bertema "Ancaman HIV-AIDS di negeri syariat" yang diadakan  oleh yayasan permata aceh peduli di kafe Arizki, Lhokseumawe
Acara itu turut dihadiri oleh 50 peserta yang didalamnya terdapat pengidap HIV, waria, PSK dan sejumlah pelajar dan lembaga peduli HIV-AIDS.

“Kita telah melakukan survey terhadap 50 PSK di Lhokseumawe sekaligus mensosialisasikan bahaya penyakit berbahaya tersebut di kalangan mereka

BACA JUGA: Pemda Tunggu Surat Resmi Honorer Jadi CPNS

Kendalanya mereka tidak mudah kita temukan karena tidak terkosentrasi pada satu tempat dan mereka bekerja dilindungi oleh oknum aparat tertentu,” ujar Khaidir.

Menurutnya acara ini sengaja diselenggarakan sebagai bentuk sosialisasi bahaya HIV-AIDS sekaligus sharing pendapat  antara peserta dengan sejumlah narasumber antara lain wakil Walikota Lhokseumawe Suadi Yahya selakui Ketua KPAI Lhokseumawe, ketua MPU Aceh Utara Tgk H Amirullah Usman serta sekretaris KPAI Lhokseumawe Ibu Ratna Sahara.

Para peserta umumnya menanyakan kepada nara sumber, tentang upaya pemerintah dalam menangulangi hal tersebut
Karena penyebaran penyakit mematikan tersebut, penyebabnya berdasarkan hubungan seks yang tidak sehat serta akhirnya berbias pada manusia lain yang tidak berdosa.

Peserta juga menyarankan upaya penangulangan

BACA JUGA: Buktikan Solo Aman, Jokowi Jadi Kresna

Selain memperbanyak sosialisasi tentang bahaya HIV AIDS, juga harus dilakukan upaya pendekatan keagamaanSehingga bahaya penyakit tersebut, dapat dicegah secara dini dengan peningkatan keimanan.

Wakil Walikota Lhokseumawe Suaidi Yahya menjelaskan pihaknya akan selalu proaktif dalam mencegah hal tersebutKarena kehadiran pengidap penyakit tersebut sangat sulit terdektesiApalagi, penderita sendiri yang sudah positif menderita penyakit itu tidak tahu dirinya terkena serta tidak memeriksa dirinya ke dinas kesehatan.

Sementara itu, Ketua MPU Lhokseumawe Tgk.Amirullah Usman menjelaskan timbulnya penyakit mematikan  itu karena kesalahan manusia itu sendiri,  Padahal, lanjutnya, Allah SWT, telah memperingatkan dalam Al Qur’an tentang bahaya tersebut“kita juga telah mengusulkan agar ada Qanun tentang pananggulangan penyakit HIV AIDS,” ujarnya(sjm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tari Pamonte Bukukan Rekor Muri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler