Dipanggil Prabowo, Sri Mulyani Diminta Jadi Menkeu Lagi

Senin, 14 Oktober 2024 – 21:52 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani dipanggil menghadap Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10).

Sri Mulyani menyusul nama-nama lain yang sudah lebih dulu menghadap, seperti Zulkifli Hasan (Zulhas), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Muhaimin Iskandar, dan Tito Kanavian.

BACA JUGA: Bagaimana Kalau Bu Sri Mulyani jadi Menhan?

Bu Ani -sapaan Sri Mulyani memastikan Prabowo telah memintanya menjadi menteri keuangan lagi.

"Beliau meminta saya untuk jadi menkeu kembali," katanya.

BACA JUGA: 8 Parpol Sepakat, Sherly Tjoanda Istri Mendiang Benny Laos Jadi Cagub Malut

Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah nama yang digadang-gadang bakal menjadi calon menterinya pada Senin (14/10) sore.

Dari sejumlah nama itu, terdapat beberapa menteri ekonomi di era Jokowi, seperti Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.

BACA JUGA: Ipda Rudy Soik Pengungkap Kasus Mafia BBM Dipecat, Ini Penjelasan Polda NTT

Menteri Keuangan Sri Mulyani dan juga Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. 

Selain itu, ada juga nama Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri BUMN Erick Thohir.

Sebelumnya, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin juga dipanggil menghadap Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto.

Wajah Cak Imin semringah dan memberikan sapa saat memasuki kediaman Prabowo. 

Cak Imin menjelaskan Prabowo Subianto selalu mengatakan akan mengajak semua anak bangsa untuk membangun Indonesia ke depan.

"Beliau sampaikan berkali-kali di acara PKB juga menyampaikan bahwa akan ajak semua sama-sama sukseskan pemerintahan lima tahun mendatang," kata Cak Imin.

"Dengan hari ini diundang, berarti PKB akan perkuat tim Pak Prabowo dalam pemerintahan mendatang," tutur Cak Imin.(mcr8/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler