jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPRD Sumatera Utara Ajib Shah tak banyak bicara saat digelandang ke mobil tahanan oleh petugas KPK. Dia ogah meladeni pertanyaan puluhan awak media yang menanti dirinya keluar dari markas komisi antirasuah sejak siang tadi.
"Sudah diterangkan penyidik semuanya," kata Ajib singkat seraya berjalan ke mobil tahanan, Selasa (10/11) malam.
BACA JUGA: PEDES! Bamsoet Bilang, Kubu Agung Memalukan
Politikus Partai Golkar itu terlihat sangat lelah usah diperiksa penyidik KPK selama sembilan jam. Pria bertubuh tambun itu berjalan terpincang sehingga harus dipapah dua orang petugas untuk bisa sampai mobil tahanan.
Saat ditanya apakah dirinya menerima uang suap dari Gubernur Gatot Pujo Nugroho, Ajib hanya menjawab singkat. Dia tetap bersikeras tak pernah melakukan transaksi haram dengan gubernur kader PKS itu. "Tidak ada itu," ujarnya dengan mimik kesal.
BACA JUGA: Mantan Ketua DPRD Sumut Digelandang ke Mobil Tahanan KPK
Ajib ditahan untuk 20 hari kedepan di Rutan Klas I Salemba Jakarta Pusat. Penahanan dilakukan untuk mempermudah proses penyidikan terhadap pria yang pada periode 2009-2014 menjabat sebagai anggota DPRD itu. (dil/jpnn)
BACA JUGA: Kasih Tepuk Tangan! KKP dan TNI AL Tangkap 3 Kapal Filipina
BACA ARTIKEL LAINNYA... Saat Reses, Ibas Kawal PPIP dan Bansos
Redaktur : Tim Redaksi