Diputuskan Lebih Cepat, NasDem Usung Anies untuk Pilkada Jakarta 2024

Senin, 22 Juli 2024 – 17:35 WIB
Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Ryana Aryadita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai NasDem memutuskan mendukung mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan sebagai  Bakal Calon Gubernur (Cagub) Jakarta 2024.

Hal demikian terungkap saat Sekjen NasDem Hermawi Taslim melaksanakan konferensi pers di kantor parpolnya, Gondangdia, Jakarta, Senin (22/7).

BACA JUGA: Bursa Pilkada DKI Jakarta: Anies Vs Ahok Vs Sandiaga Uno

Hermawi dalam konferensi pers awalnya menyebut NasDem memiliki tiga nama yang akan diusung pada Pilkada Jakarta 2024, yakni Anies, Ahmad Sahroni, dan Wibi Andrino.

Diketahui, tiga nama itu diusulkan DPW NasDem Jakarta pada 11 Mei 2024 setelah mereka melaksanakan rapat.

BACA JUGA: Ahok Bakal Bersaing Lawan Anies, Said Abdullah: Warga Jakarta Merindukan Pemimpin yang Tegas

"Terus berputar dan setiap media tanya delalu mengatakan stok kami tiga nama itu," kata Hermawi, Senin.

Dia mengatakan NasDem rencananya ingin memutuskan satu dari tiga untuk diusung sebagai kandidat Pilkada Jakarta pada 31 Juli 2024.

BACA JUGA: Anies-Ahok Berpotensi Kembali Berhadapan, Cak Imin Komentar Begini

Namun, kata Hermawi, Ketum NasDem Surya Paloh dalam rapat pada Senin ini memutuskan Anies didukung parpol berkelir biru itu sebagai Cagub Jakarta 2024.

"Pak Surya Paloh yang memimpin rapat tadi langsung menetapkan Bapak Anies Baswedan sebagai Cagub Jakarta dari Partai NasDem," katanya.

Hermawi menyebutkan NasDem memberikan kebebasan bagi Anies pendamping sebagai Cawagub Jakarta 2024.

"Pak Anies juga diberikan kebebasan sepenuhnya untuk menentukan siapa wakilnya dengan satu syarat, wakil itu tidak boleh dari Partai NasDem," kata pria kelahiran Padang, Sumatera Barat (Sumbar) itu.

Hermawan melanjutkan NasDem menargetkan paling lambat 22 Agustus 2024 mengumumkan cawagub pendamping Anies untuk Pilkada Jakarta 2024.

"Selambat-lambatnya tanggal 22 Agustus 2024, tetapi bisa lebih cepat, kalau Pak Anies bisa menyelesaikan PR-nya dalam waktu tiga hari berarti tanggal 25 Juli dan seterusnya kira-kira seperti itu," kata alumnus Universitas Sumatera Utara (USU) itu. (ast/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tokoh ini Disebut Lawan Seimbang Anies di Pilkada Jakarta


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler