Dirilis di GIIAS 2023, Mitsubishi XForce Sudah Terpesan Lebih dari 2.000 Unit

Selasa, 03 Oktober 2023 – 19:13 WIB
Mitsubishi XForce di sebuah mal. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA - Director of Sales and Marketing Division PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro menyampaikan SUV kompak terbaru mereka, Mitsubishi XForce sudah terpesan sekitar lebih dari 2.000 unit.

"XForce setelah launching di GIIAS dan peluncuran di kota-kota besar itu untuk SPK bergerak terus angkanya, sekarang sudah 2.000 lebih," ungkap Irwan Kuncoro di Cibubur, Selasa (3/10).

BACA JUGA: Mitsubishi Meresmikan 3 Dealer Baru Sekaligus, di Cibubur, Cibinong, dan Cikarang

Mitsubishi, lanjut dia, telah memasang target penjualan untuk XForce sebesar 10 ribu unit hingga akhir 2023.

Demi mencapai itu, saat ini Mitsubishi tengah gencar memperkenalkan XForce ke tengah publik dengan berkeliling ke kota-kota besar Indonesia.

BACA JUGA: Mitsubishi XForce Diklaim Nyaman Untuk Jalanan Bekasi, Boleh Dicoba!

Irwan menambahkan Mitsubishi XForce mulai diproduksi pada bulan ini dan dibarapkan konsumen sudah bisa menerima unit pada November 2023.

"Produksi mulai Oktober dan pengiriman ke konsumen pada November. Yang pasti, pabrik akan maksimal memenuhi permintaan dan SPK," imbuhnya.

BACA JUGA: Booth Mitsubishi Terbesar di GIIAS Surabaya 2023, XForce Hingga Pajero Sport Tampil Impresif

Mitsubishi XForce hadir dengan membawa keunggulan yang belum ada di kelasnya.

Salah satunya memiliki empat mode drive seperti Normal, Wet, Gravel, dan Mud, yang bertujuan memudahkan pengendara saat melibas berbagai medan.

Selain itu, XForce memiliki sistem audio keren besutan Yamaha, dengan 8 speaker terintegrasi dan 4 Preset Equalizer (Signature, Lively, Powerful, Relaxing) yang dapat disesuaikan dengan mood pengendara, serta fitur Speed Compensated Volume (SCV).

Tersedia dalam dua pilihan, Mitsubishi XForce varian Ultimate CVT dijual dengan harga Rp 412.900.000 dan Exceed CVT Rp379.900.000 (OTR DKI Jakarta). (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil Mitsubishi Bisa Uji Emisi Gratis di Bengkel Resmi, Ini Daftarnya


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler