Distribusi Jamkesmas Molor Satu Semester

Senin, 08 Agustus 2011 – 00:45 WIB

PURWOKERTO - Molornya distribusi Kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) Banyumas, mengundang keprihatinan wakil rakyatAnggota Komisi D DPRD Banyumas dr Budhi Setiawan menyatakan akan terus mendorong turunnya kartu jaminan warga tidak mampu itu.

"Seharusnya saat ini sudah turun," kata Budhi

BACA JUGA: Pasien Miskin Sulit Peroleh Rujukan

Sebab menurutnya,  waktu sudah melewati satu semester tahun ini
Namun kenyataannya, hingga menginjak Agustus masyarakat belum bisa memegang kartu Jamkesmas.

Namun Budi secara pribadi mengaku tidak bisa berbuat banyak

BACA JUGA: Pemkab Bogor Siapkan 30 Jalur Alternatif Mudik

Karena program tersebut, penanganan dan kebijakannya berada di tangan pemerintah pusat
"Paling bisanya, menanyakan kapan diturunkan," kata Ketua DPC sekaligus Fraksi PDIP itu

BACA JUGA: Antrean BBM Terjadi Karena Kepanikan

Menurut Budhi, rekan-rekannya yang tengah kunja ke Jakarta semestinya bisa mempertanyakan soal itu.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas Widayanto, saat dikonfirmasi sejumlah wartawan mengakui, Kartu Jamkesmas hingga saat ini belum turun    Sebab menurutnya, pemerintah pusat belum mengalokasikan ke Banyumas.

Bagaimana dengan pemilik kartu Jamkesmas yang tengah didera sakit akut? Widayanto pernah mengatakan agar tetap berobatTerkait klaim memiliki atau tidaknya Jamkesmas, dapat dicek kepemilikannya tahun lalu(guh/awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Semingu Sebelum Lebaran, THR Harus Dibayarkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler