Diwarnai Kartu Merah dan 3 Penalti, Persebaya Tekuk Persik Kediri 2-1

Piala Menpora 2021

Selasa, 23 Maret 2021 – 21:00 WIB
Bonek saat memberikan dukungan ke Persebaya. Foto:Amjad/JPNN

jpnn.com, SOREANG - Persebaya Surabaya berhasil menundukkan Persik Kediri dengan skor 2-1 dalam laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Selasa (23/3) malam.

Seluruh gol yang terjadi di laga ini berasal dari penalti. Dalam laga ini, performa Persebaya tampil maksimal di awal-awal babak.

BACA JUGA: 3 Pembobol Sanggar Wayang Kulit Ditangkap, Otak Pelaku Ditembak, Kini Kedua Kakinya Bolong

Mereka memberikan tekanan untuk Persik sepanjang 15 menit pertama, tetapi belum ada peluang yang menjadi gol.

Selepas itu, Persik yang tertekan mulai bisa keluar dan memberikan serangan berbahaya.

BACA JUGA: Susanto Diciduk Polisi Sehari Setelah Menikah dengan Seorang Janda, Oh Ternyata

Sebuah umpan terobosan dari OK John mampu diterima dengan baik oleh Faris Aditama di kotak penalti, tetapi, sepakannya masih melebar tipis, pada menit ke-16.

Persebaya tak tinggal diam, Samsul Arif menunjukkan kelasnya saat situais kemelut terjadi di kotak penalti Persik.

BACA JUGA: Piala Menpora 2021: Pemain Persebaya Bakal Latihan Finishing Sebelum Berangkat ke Bandung

Tetapi, sepakan dari Samsul masih diblok oleh penjaga gawang Persik Dikri Yusron.

Petaka bagi Persebaya datang pada menit ke-35. Bek muda mereka, Rizky Ridho diusir wasit karena mendapat kartu kuning kedua setelah melanggar Faris.

Sebelumnya, dia dikartu kuning menit ke-8. Meski kalah pemain, Persebaya ternyata tak menurunkan tempo permainan, sebaliknya Persik tak bisa memanfaatkan keunggulan pemainnya.

Sampai laga babak pertama usai, kedua tim belum bisa mencetak gol. Skor kacamata bertahan sampai turun minum.

Pada babak kedua, Persik tampil lebih dominan. Di awal-awal babak mereka terus memberikan tekanan.

Persebaya yang kalah jumlah pemain, tetap bisa menunjukkan perlawanan yang maksimal.

Pemain Bajul Ijo sempat melakukan kesalahan, setelah handball dilakukan Alwi Slamat di dalam kotak penalti.

Andri Ibo yang menjadi eksekutor sukses menceploskan bola dan mengubah kedudukan menjadi 0-1 untuk keunggulan Persik pada menit ke-62.

Di luar prediksi, Persebaya yang kalah jumlah pemain tampil all out dan melakukan penyerangan dengan sporadis setelah tertinggal satu gol. Terus menekan, tim Bajul Ijo akhirnya mencetak gol penyeimbang pada menit ke-66.

Gol tercipta dari titik putih yang dicetak Samsul Arif menit ke-66. Penalti diberikan setelah Andri Ibo melanggar pemain Persebaya di dalam kotak penalti.

Gol itu meningkatkan motivasi pemain Persebaya, sementara pemain Persik terlihat loyo dan menurunkan tempo permainan. Kondisi itu membuat pemain Persebaya semakin nyaman membangun serangan.

Kesalahan fatal kemudian dilakukan oleh OK John di dalam kotak penalti. Bek Persik tersebut melanggar pemain Persebaya di dalam kotak terlarang sehingga hadiah penalti diberikan ke Persebaya.

Samsul Arif yang menjadi eksekutor kemudian mampu menuntaskan tugasnya, dia mencetak gol dari titik putih dan membawa Persebaya berbalik unggul 2-1.

BACA JUGA: Wanita Paruh Baya Pesan Es Teh di Rumah Makan Padang, Ternyata Cuma Modus

Dengan kemenangan ini, Persebaya berhasil meraup tiga poin dan bersaing dengan Madura United di klasemen grup C. Madura United dan Persebaya sama-sama memiliki tiga poin di Grup C Piala Menpora 2021 usai menaklukkan PSS Sleman 2-1. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler