Sebuah proyek baru diluncurkan di Albury, sebuah kota pedalaman dengan jarak sekitar 553 kilometer dari Sydney, dengan menyumbangkan sepeda untuk para pengungsi.
Dengan nama Bikes Breaking Down Barriers, proyek ini diluncurkan Senin malam di Albury dengan memberikan 26 sepeda, helm dan kunci yang kepada para pengungsi.
BACA JUGA: Australia Kembangkan Teknologi yang Bisa Kurangi Kadar Gula dalam Jus Hingga 70 Persen
Sepeda yang diberikan kepada mereka disediakan oleh sejumlah pemilik bisnis lokal, beberapa perusahaan sepeda, serta Palang Merah Australia.
Mercy Chifundo, warga asal Kongo yang baru tiba di Australia bulan Mei tahun lalu, mengatakan sepeda ini akan berguna bagi mereka, seperti pergi berbelanja ke toko.
BACA JUGA: Profesor Australia Disandera Kelompok Bersenjata Papua Nugini, Ada Permintaan Tebusan
Ia mengaku terharu dengan kebaikan warga Albury.
"Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih. Mudah-mudahan Tuhan memberi berkah bagi mereka yang sudah menyumbangkan sepeda," katanya.
Charly McMillan, salah seorang pemilik toko sepeda di kota Albury mengatakan sangatlah penting bagi warga untuk memberi bantuan kepada para pengungsi yang nantinya akan mengendarai sepeda.
"Kalau Anda melihat mereka cobalah berbaik hati. Mereka akan bersepeda sama dengan yang lain," katanya.
"Berusahalah membantu orang lain, semudah itu."Membantu untuk mandiri
Kepala tim Palang Merah Australia di Albury, Elijah Mwatha, mengatakan proyek ini merupakan inisiatif yang bagus bagi para pengungsi.
Dia mengatakan bagi para pengungsi adanya moda transportasi sangatlah penting bagi mereka.
"Setelah tiba di sebuah negara baru, kadang mereka tidak tahu apa yang harus dilakukan," katanya.
"Sepeda menjadi sangat penting, sebelum mereka belajar untuk mengemudi mobil dan mendapatkan izin mengemudi."
"Ini akan menjadi langkah awal untuk membuat mereka menjadi mandiri."
Kirri-Lee Larsen, pemimpin tim yang memukimkan para pengungsi dari Palang Merah, mengatakan 26 keluarga pengungsi tiba di Albury selama 18 bulan terakhir dan akan lebih banyak lagi yang datang.
Dia mengatakan memberikan bantuan sepeda akan membawa banyak manfaat bagi para pengungsi, termasuk untuk mendapatkan tempa tinggal.
"Pilihan rumah bagi mereka terbatas, tergantung dari moda transportasi apa yang mereka miliki," katanya.
"[Tapi] dengan memiliki sepeda akan membuka pilihan rumah menjadi lebih banyak, mereka jadi bisa melakukan semuanya sendiri termasuk mendapat pekerjaan."
Elijah mengatakan proyek memberikan sepeda ini juga dapat memperkuat hubungan komunitas pengungsi dengan warga lainnya di Albury.
"Ada kehangatan dan perhatian yang datang dari komunitas Albury," katanya.
"Mereka menyampaikan pesan kepada komunitas pengungsi, 'Anda kami sambut dengan baik, ini adalah tempat yang aman. Jadikan tempat ini seperti rumah sendiri'," ujarnya.
Artikel ini diproduksi oleh Sastra Wijaya dari ABC News
BACA ARTIKEL LAINNYA... Australia Sangat Membutuhkan, tetapi Banyak Pekerja Terampil Lebih Memilih Hengkang