jpnn.com - SURABAYA – Untuk meningkatkan ketrampilan dan kemampuan menembak pistol Sig Sauer, seluruh pejabat TNI AL di wilayah Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) secara rutin berlatih menembak. Kali ini, latihann menembak dipimpin Kepala Staf Koarmatim Laksamana TNI Mintoro Yulianto di Lapangan tembak Ambalat, Ujung Koarmatim, Surabaya, Rabu (6/4).
Menurut siaran pers Dinas Penerangan Koarmatim Letkol, latihan menembak pistol dengan jarak tembak 20 meter dihadiri oleh Ir Opslat Itjenal Laksma TNI Arusukmono.
BACA JUGA: Wuakakaka..., Ahok Lebih Parah Ketimbang Zaskia Gotik
Ada pun dalam latihan ini peraih nilai terbanyak diantaranya juara I dimenangkan oleh Kolonel Marinir Tory Subiyantoro, yang sehari-hari menjabat Perwira Tertua (Pater) Staf Ahli Pangarmatim dengan nilai 192.
Kemudian juara II dimenangkan Kolonel Laut (KH/W) Gizela dari Staf Ahli Pangarmatim dengan nilai 191, dan juara III dimenangkan Letkol Laut (KH) Gatot dengan nilai 190. Sedangkan juara IV dimenangkan Kadispenarmatim Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman.
BACA JUGA: Fahri Hamzah Ditinggal Sendiri, PKS NTB....
Untuk memberikan semangat para pejabat Utama Koarmatim, bagi peserta yang mendapatkan juara pertama sampai dengan juara ketiga pemenang mendapatkan apresiasi pembinaan dari Kasarmatim Laksma TNI Mintoro Yulianto. Hadiah tersebut diserahkan oleh Komandan Denma Mako Koarmatim Letkol (P) Irwan Sondang P. Siagian.(fri/jpnn)
BACA JUGA: PKB Mulai Tak Nyaman dengan PDIP, Mau Tahu Sebabnya?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Terbukti Menipu, Sandy Tumiwa Dihukum Dua Tahun Penjara
Redaktur : Tim Redaksi