Dortmund Menyerah Kejar Juara Bundeliga

Jumat, 24 Januari 2014 – 21:38 WIB

jpnn.com - DORTMUND - Borussia Dortmund akhirnya benar-benar lempar handuk dalam perburuan gelar juara Bundesliga musim ini. Pelatih Dortmun, Jurgen Klopp mengatakan, anak asuhnya tak akan memiliki peluang merebut juara.

Pasalnya, Dortmund masih terdampar di urutan keempat, tertinggal 12 poin dari sang pemuncak klasemen Bayern Muenchen. Sialnya- The Bavaria- julukan Muenchen masih memiliki satu pertandingan tunda.

BACA JUGA: Tim Bulutangkis Indonesia Kehilangan Tiga Wakil Lagi

Bagi Klopp, perbedaan itu terlihat mustahil untuk dikejar. Apalagi jika melihat performa konsisten yang ditunjukkan skuat racikan Pep Guardiola. Ketika Muenchen terus menggila, Dortmund justru angin-anginan.

“Muenchen bukan menjadi target kami saat ini. Hal paling masuk akal untuk paruh kedua musim ini ialah mengakhiri kompetisi dengan tiket Liga Champions,” terang Klopp sebagaimana dilansir laman Bild, Jumat (24/1).

BACA JUGA: Inter, Cinta Abadi Zanetti

Target lolos langsung ke Liga Champions memaksa Dortmund harus finish di urutan kedua klasemen akhir. Bagi tim berjuluk Die Schwarzgelben itu, target tersebut terlihat lebih realistis.

“Kami ingin menyalip tim yang saat ini ada di atas kami. Itu adalah hal yang mungkin. Memang belum pasti, namun itu memungkinkan. Semangat tempur kami akan memungkinkan tim ini meraih target itu,” tegas Klopp. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ini Syarat Suarez jadi Legenda Liverpool

BACA ARTIKEL LAINNYA... Linda Menang, Hera Tumbang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler