DPD RI Minta Pemerintah Meningkatkan Peran Puskesmas Melakukan Tracing

Kamis, 20 Mei 2021 – 12:45 WIB
Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono. Foto: DPD RI.

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono meminta pemerintah menggerakkan Puskesmas untuk melakukan tracing guna mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pascalibur Hari Raya Idulfitri 1442 H.

Senator dari Maluku itu berharap Puskesmas dapat menjadi ujung tombak penanganan Covid-19.

BACA JUGA: Nono Sampono: Maaf, Menyelesaikan Masalah Papua tidak Cukup dengan Hukum dan Senjata

"Kenapa Puskesmas? Karena ini pelayanan kesehatan yang paling depan. Kalau mengandalkan Dinas Kesehatan, ini enggak akan sanggup karena cakupan areanya terlalu besar,” kata Nono Sampono, Kamis (20/5).

Berkaca dari libur panjang Tahun baru 2021 kemarin, Nono Sampono meminta seluruh kepala daerah untuk menjaga kasus aktif Covid-19 di wilayahnya. 

BACA JUGA: Wamenkes: Perkuat Tracing & Testing Agar Vaksinasi Covid-19 Berjalan Sukses

“Peran Puskesmas ke depan, baik untuk pandemi maupun sistem kesehatan nasional ke depannya, ini sangat besar,” ujar Nono Sampono.

Menurut Nono, Puskesmas dapat menjadi kekuatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

BACA JUGA: Kakek E dan S Bakal Menghabiskan Masa Tuanya di Penjara

Sebab, Puskesmas merupakan lembaga kesehatan yang didesain khusus untuk pelayanan paling depan di Indonesia.

Nono meyakini Puskesmas dinilai mampu melakukan tugas tersebut.

“Dengan optimalisasi Puskesmas dalam rangka tracing ini, maka kita bisa mengetahui dan mendeteksi dengan cepat,” urainya.

Nono Sampono meminta jajaran pemerintah di daerah untuk terus meningkatkan upaya 3T (tracing, testing, dan treatment).

Selanjutnya, pemerintah daerah harus memastikan penyaringan masyarakat saat arus balik mudik lebaran lebih diperketat. (*/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler