DPD Usulkan Pilkada Dilaksanakan Sekaligus

Rabu, 19 Agustus 2009 – 11:52 WIB
JAKARTA- Ketua DPD RI Ginandjar Kartasasmita mengusulkan pada pemerintah agar pemilihan kepala daerah (Pilkada) dilaksanakan sekaligusSehingga di Indonesia dalam setahun hanya dilaksanakan pemilihan presiden, pemilihan legislatif/DPD, dan Pilkada.

“Maraknya pemekaran berimbas pada bertambahnya jumlah kabupaten/kota baru, yang saat ini sudah lebih dari 500

BACA JUGA: Dukungan ke Ical Bisa Berubah

Hal ini akan menyebabkan krisis politik karena dalam setiap tahun masyarakat disibukkan dengan Pilkada,” kata Ginandjar di hadapan rapat paripurna khusus DPD RI, Rabu (19/8).

Adanya pengaturan sistem Pilkada, lanjut Ginandjar, agar kualitas pemilu yang dihasilkan lebih baik
Itu sesuai juga dengan amanat yang terkandung dalam amanat UU 32 Tahun 2004.

“Penggabungan Pilkada di seluruh provinsi, kabupaten/kota disamping efisiensi waktu juga penghematan anggaran

BACA JUGA: Golkar Harus Punya Intel

Karena dalam setiap pelaksanaan Pemilu selalu membutuhkan biaya besar,” ucapnya.

Sebelumnya, Komisi II DPR RI juga telah mengusulkan dalam revisi UU 32 Tahun 2004 tentang RUU Pilkada diatur soal pelaksanaan Pilkada
Karena selama ini dinilai terlalu boros dan berdampak negatif pada masyarakat

BACA JUGA: Prabowo Akui Kemenangan SBY-Boediono

Pilkada diusulkan tidak langsung lagi tapi lewat pemilihan oleh DPRD.

“Ketika kepala daerah terpilih yang dilakukan pertama adalah bagaimana mengembalikan modalnya, sedangkan pembangunan daerah jadi urusan keduaItu sebabnya, mekanisme Pilkadanya harus diubah agar masyarakat tidak dikorbankan,” tukas Andi Yuliani Paris, anggota Komisi II DPR RI(esy/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tommy Soeharto Siap Pimpin Golkar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler