DPR Minta Pemerintah Bahas Lagi Standarisasi Upah Buruh

Kamis, 31 Oktober 2013 – 15:29 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Taufik Kurniawan mendesak pemerintah kembali duduk semeja dengan pengusaha dan buruh untuk membahas standarisasi upah buruh.

Dikatakan Taufik, gaji buruh harus logis dalam artian tidak membuat resah pengusaha. Di sisi lain, pengusaha juga diminta selektif untuk memenuhi kebutuhan minimal pekerjanya.

BACA JUGA: Akbar Tanjung Desak DPP Golkar Sikapi Kasus Atut

"Tentunya dari pemerintah harus duduk satu meja sekali lagi jangan sampai ini menjadi isu politik di daerah dan saling mengancam," kata Taufik Kurniawan di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (31/10).

Wakil Ketua DPR dari Fraksi PAN itu melihat ada persoalan ini sudah memanas. Pengusaha mengancam akan merelokasi usahanya dari Indonesia. Sementara buruh mengancam akan mengerahkan massa yang lebih banyak. (fat/jpnn)

BACA JUGA: Mogok Nasional Akan Lumpuhkan 40 Kawasan Industri

 

BACA JUGA: LPSK Tangani 1.264 Korban Pelanggaran HAM

BACA ARTIKEL LAINNYA... BNN Pastikan Ada DNA Akil di Ganja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler