DPR Siap jadi Lapis Kedua Peningkatkan Kerjasama Antarnegara Asia Afrika

Jumat, 24 April 2015 – 01:34 WIB
Fahri Hamzah. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah mengungkap adanya keinginan para Wakil Rakya di Senayan, menginisiasi gerakan parliament to parliament antarnegara Asia Afrika. 

Menurut Fahri, gerakan ini bertujuan untuk mensejajarkan pemikiran antara DPR dengan pemerintah, yang sebelumnya telah bekerjasama dengan negara-negara Asia Afrika.

BACA JUGA: Rhoma Irama Ditolak Jadi Ketum PBB

“Dalam konteks hubungan internasional, parlemen memiliki fungsi yang sama strategisnya dengan pemerintah. Ketika sebuah kerjasama yang dibangun pemerintah dengan negara lain gagal, maka parlemen dapat menjadi lapis kedua untuk meningkatkan kerjasama tersebut," kata Fahri Hamzah, di Gedung DPR RI Jakarta, Kamis (23/4).

Fahri menilai, sudah saatnya bagi DPR menginisiasi gerakan parlemen Asia-Afrika yang sebelumnya belum pernah ada. "DPR RI bisa menjadi second trap diplomation dalam hubungan kerja sama," tegas Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PKS ini, .

BACA JUGA: Surat Perintah Eksekusi Mati Gelombang Kedua Sudah Keluar

Biasanya. imbuh Sekretaris Koalisi Merah Putih (KMP) ini, hanya president to president dan government to government. "Nah sekarang ada parliament to parliament," pungkasnya. (fas/jpnn)

BACA JUGA: Syarif Hasan: Tak Setuju SBY Jadi Ketum, Kader Ingin Lihat Demokrat tak Berjaya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Empat dari 269 Daerah Belum Siap Menggelar Pilkada, Mana Saja yaa?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler