DTP Meluncurkan BuanterOne, Akses Internet untuk Warga di Daerah 3T

Rabu, 16 Agustus 2023 – 10:03 WIB
Logo internet speed. ilustrasi. Foto :Ubergizmo

jpnn.com, JAKARTA - PT Dwi Tunggal Putra (DTP), penyedia layanan internet berbasis satelit di Indonesia meluncurkan BuanterOne di ajang internasional Indonesia Internet Expo & Summit (IIXS) 2023.

Produk inovatif itu dirancang khusus untuk mengatasi tantangan akses internet di daerah-daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) di Indonesia.

BACA JUGA: Ikhtiar BAKTI Kominfo Memeratakan Internet Lewat Satelit Satria-1

Dalam upaya besar untuk membawa solusi akses internet ke daerah, DTP menggadeng neWeb, perusahaan global penyedia layanan internet satelit.

Chief Executive Officer DTP Michael Alifen mengatakan BuanterOne hadir untuk mengatasi kendala akses internet yang dihadapi oleh banyak daerah di Indonesia, terutama di daerah 3T.

BACA JUGA: Survei Consensys: Indonesia Adaptif Hadapi Transformasi Internet Generasi Baru

"Perangkat ini akan memberikan pemerataan akses internet yang sangat dibutuhkan, seperti dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan lainnya," kata Michael dalam siaran persnya, Rabu (16/8).

BuanterOne menawarkan solusi akses internet berbasis satelit dengan latensi rendah yang luar biasa hanya sekitar 70 ms dan kapasitas internet mencapai 195 mbps.

BACA JUGA: Prancis Diacak-acak Demonstran, Macron Akui Pemblokiran Internet Diperlukan

Produk ini dirancang khusus untuk segmen business to business (B2B), yang meliputi Internet Service Provider (ISP) dan operator seluler yang memerlukan konektivitas seluler backhaul.

Michael menambahkan, BuanterOne benar-benar diarahkan pada segmen B2B, dengan keunggulan yang mumpuni dalam kapasitas dan latensi."

Dia menjelaskan hal yang membedakan BuanterOne dengan jaringan telekomunikasi lainnya adalah model bisnisnya Business to Business (B2B) di wilayah di 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar).

Layanan BuanterOne tidak dihadirkan untuk daerah perkotaan.

OneWeb, dengan 634 satelit di seluruh dunia, mengambil peran penting dalam memastikan BuanterOne sukses. Dengan satelit-satelitnya yang beroperasi di Low Earth Orbit (LEO), OneWeb berkomitmen membawa akses internet berkualitas tinggi ke seluruh penjuru dunia, termasuk ke daerah-daerah terpencil di Indonesia.

"Kolaborasi ini memungkinkan kami untuk mencapai tujuan bersama dalam membawa konektivitas internet berkualitas ke daerah-daerah yang memerlukan," ungkap Vice President, APAC dari OneWeb David Thorn.

Dalam rangka meresmikan peluncuran BuanterOne, PT DTP juga mengumumkan pembangunan Satellite Network Portal (SNP) ke-38 di dunia, terletak di Serang, Banten. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pada 2025 Ada Badai Matahari, Sepertinya Kiamat Internet Terjadi 2 Tahun Lagi


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler