Dua Periode jadi Wali Kota, Rusdy Bisa Mencapai PAD menjadi Rp 800 Miliar

Minggu, 15 November 2020 – 01:39 WIB
Calon gubernur dan calon wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura dan Ma'mun Amir. Foto source for jpnn

jpnn.com, PALU - Tokoh masyarakat Sulawesi Tengah (Sulteng) Amin Thahir menilai paslon nomor urut 2 Rusdy Mastura dan Ma'mun Amir adalah pasangan cerdas dan berpengalaman.

Dia mengaku membuktikan itu saat keduanya ikut dalam Debat Publik II dalam Pemilihan Gubernur Sulteng 2020.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Jusuf Kalla di Balik Kepulangan Rizieq? 8 Oknum TNI jadi Tersangka, Siapa di Balik Nikita Mirzani

Menurutnya Rusdy - Ma'mun begitu menguasai berjalannya debat publik tersebut. Bahkan, dia melanjutkan, tidak terlihat sedikitpun keduanya mengalami kesulitan dalam menjawab semua pertanyaan demi pertanyaan.

"Beliau sangat menguasai panggung debat. Semua pertanyaan dibabat dengan lugas, tepat, dan penuhi solusi," ujar Amin di Kota Palu, Sulteng.

BACA JUGA: Tak Sekadar Memilih Pemimpin, Pilkada Serentak untuk Menjaga Masa Depan Daerah

Amin mengungkapkan, sebagai mantan Wali Kota Palu Rusdy telah jelas terbukti mampu mengatasi masalah kemiskinan di masyarakat. Terbukti dua priode Rusdy memempin Kota Palu selama itu pula Kota mengalami peningkatan Pendapat Asli Daerah (PAD).

Tadinya, dia melanjutkan, PAD Kota Palu hanya sebesar Rp 300 miliar bisa ditingkatkan Rusdy hingga mencapai Rp 800 miliar.

BACA JUGA: Penting, Tata Cara Gunakan Hak Pilih di Pilkada pada Masa Pandemi

Oleh karenanya dia begitu yakin di bawah kepemimpinan Rusdy - Ma'mun kesejahteraan masyarakat Provinsi Sulawesi Tengah dapat terjamin.

"Kami sudah lihat bahkan merasakannya langsung. Bagaimana Rusdy membawa kemajuan saat menjadi Wali Kota Palu, pastinya itu juga sudah menjadi bukti yang jelas," tuturnya.

Untuk itu dia berharap masyarakat bersama - sama menyatukan tekad memilih Rusdy - Ma'mun. Dia yakin di bawah kepemimpinan pasangan cerdas dan berpengalaman Provinsi Sulawesi Tengah manjadi daerah maju di Indonesia.

"Tidak salah pilih kalau kita coblos Rusdy - Ma'mun di Pilgub nanti. Yakinlah bersama keduanya Sulteng bisa jadi salah satu daerah maju di Indonesia," pungkas Amin. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler