Duaaaar, Mortir Meledak di Gudang Barang Bekas, 1 Tewas

Minggu, 30 April 2017 – 21:07 WIB
Ledakan. Foto: Pixabay

jpnn.com, BANDUNG - Ledakan terjadi di gudang barang bekas di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (30/4). Akibatnya, satu pekerja tewas dan satu lainnya luka berat.

Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Yusri Yunus mengatakan, awalnya kedua pekerja di gudang barang bekas itu tengah membongkar rongsokan. Setelah itu, diduga barang berupa mortir meledak dan menghambutkan dua pekerja tersebut.

BACA JUGA: Mbah Muji, Polisi Kerap Bikin Heboh, Narsis, tapi Luar Biasa

"Jadi kedua korban sedang kerja di lokasi kejadian. Mereka lagi bersih-bersih rongsokan," kata Yusri saat dikonfirmasi JPNN.com.

Yusri menambahkan, polisi sudah berada di lokasi untuk menyelidiki kasus tersebut. Pihaknya pun sudah mengamankan barang bukti tersebut.

BACA JUGA: Iwa K Ditangkap, Asri Welas Menangis

Sementara itu, kata dia, korban tewas sudah dibawa ke rumah sakit untuk divisum. Sedang korban luka, dirawat secara insentif.

"Jadi korban luka sudah mendapat pertolongan. Untuk identitas keduanya kami lagi identifikasi," tandas dia.(Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Polisi Tinggal Tangkap Pelaku Penusukan Anggota Paspampres

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gadis Belia Diperkosa Ayah Kandung


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler