Duarrr, Tempat Penyulingan Minyak Ilegal di Bayung Lencir Meledak

Rabu, 21 April 2021 – 22:43 WIB
Suasana penyulingan minyak ilegal di bayung Lencir terbakar dan meledak Selasa (20/4) malam. Foto : dok pri/sumeks.co

jpnn.com, BAYUNG LENCIR - Penyulingan minyak ilegal di Desa Sukajaya Dusun 2 Kecamatan Bayung Lencir, Muba, Sumsel, terbakar hingga menyebabkan ledakan, Selasa (20/4/2021), sekira pukul 21.00 WIB.

Kobaran api nyaris mengenai permukiman penduduk yang berada di tengah perkebunan karet tersebut.

BACA JUGA: Bripka Ade Prayoga Bersimbah Darah Dibacok Riko Supandi, Pakai Parang

Berdasarkan informasi didapatkan di lapangan, peristiwa yang sempat membuat panik penduduk sekitar karena kobaran api yang hebat itu membumbung tinggi hingga membuat suasana di lokasi terang benderang.

Kobaran api yang membakar ratusan drum berisikan bahan bakar minyak (BBM) jenis Premium dan Solar tersebut, bermula ada salah satu pekerja melakukan aktivitas membakar sampah di sekitar lokasi tempat penyulingan minyak milik Dedi, 42, warga Provinsi Jambi.

BACA JUGA: Polwan Gadungan Berbuat Tak Senonoh, Videonya Viral, Langsung Dijemput Polisi, Begini Pengakuannya

Selang beberapa lama, pekerja itu meninggalkan bekas tempat pembakaran sampah. Percikan api pun tiba-tiba menyambar tempat penampungan penyulingan minyak.

Api dengan cepat menyambar drum-drum berisikan bensin dan solar, warga sekitar serta pekerja di penyulingan panik, dan berusaha memadamkan api yang berkobar dengan menggunakan air dicampur detergen.

BACA JUGA: SPDP Kebakaran Kilang Minyak Balongan Terbit, Polda Jabar dan Mabes Polri Langsung Bergerak

Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 23.41 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut..

“Kejadian cepat sekali, tiba-tiba, ada suara ledakan yang begitu hebat, dan seketika ratusan drum berisikan minyak itu terbakar, serta menghanguskan penyulingan,” ujar salah satu pekerja yang enggan disebutkan namanya.

Ia pun bersama rekan kerja yang lain berusaha memadamkan api. Sehingga kobaran api yang telah besar itu dengan mudah dipadamkan.

“Beruntung kejadian tidak begitu lama, akan tetapi drum berisikan minyak itu ludes terbakar,” tukasnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Muba AKP Ali Rojikin SH, membenarkan adanya kebakaran di penyulingan minyak tersebut.

“Ya, sudah ditangani semalam, sepertinya sudah ada yang diamankan Satreskrim. Lokasi kejadian telah dipasang garis polisi agar tidak ada orang lain masuk,” katanya.

BACA JUGA: Ketua DPRD yang Digerebek Berduaan dengan Sespri Itu Meminta Maaf, Begini Ceritanya

Ia meminta aktivitas penyulingan minyak ilegal tersebut dihentikan. “Apalagi lokasi kejadian tidak jauh dari pemukiman penduduk, yang cukup membahayakan,” imbuhnya.(boi/sumeks.co)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler