BACA JUGA: Korsel Tetap Impor Daging Sapi dari AS
Setiap dari 80 lantainya bisa berputar 360 derajat secara mandiri sehingga bentuk tower setinggi 420 meter tersebut akan terus berbedaRancangan spektakuler itu diluncurkan di New York (24/6)
BACA JUGA: Suku Terasing Amazon Terpantau
Arsiteknya, David Fisher dari Italia, menyebut untuk memutar setiap lantainya cukup diperintah dengan suara pemiliknya’’Gedung ini akan mempunyai bentuk berbeda untuk seterusnya,’’ kata Fisher
BACA JUGA: Adu Cepat Kapal Tenaga Surya
Setiap putaran akan memakan waktu 1–3 jam’’Gedung ini akan membuka pandangan kita ke sekeliling, ke sebuah hidup baru,’’ tambah arsitek yang berpengalaman membangun gedung berarsitektur ekstrem selama 30 tahun itu.Selain Dubai, yang sudah memesan gedung tersebut adalah Grup Mirax di Moskow, 70 lantaiFisher sedang melihat tempat ketiga di New York atau kota lain
Apartemen yang ditawarkan di gedung itu berkisar antara 124 m2 sampai 1.200 m2Dengan harga USD 30 ribu (Rp 228 juta) per m2, maka total harganya USD 3,7 juta (Rp 34,3 miliar) sampai USD 36 juta (Rp 333,1 miliar)Gedung berbiaya USD 700 juta (Rp 6,477 triliun) itu sendiri akan dibangun pada akhir 2008 dan diharapkan selesai 2010Meski memerlukan tenaga besar, The Dynamic Tower tersebut justru tidak boros energiBahkan, gedung itu menjadi gedung pertama yang dirancang bisa menghasilkan energi swadayaBukan hanya untuk gedung itu sendiri, tapi juga untuk gedung di dekatnya
’’Kondisi ini bisa dicapai dengan turbin angin yang dipasang di antara masing-masing lantai yang bisa berputarDengan 80 lantai, gedung ini punya 79 turbin angin yang akan benar-benar menjadi pembangkit listrik hijau,’’ kata Fisher, dikutip AMEinfo
Untuk efisiensi pembangunannya, Fisher membuat setiap lantai akan dibuat di tempat lain, di Altamura, Italia Selatan, yang sekarang sudah berjalanBaru kemudian diangkut dan dipasang di DubaiDengan cara ini, gedung itu akan bisa meraih rekor membangun setiap minggu satu lantai dari waktu biasanya enam minggu per lantaiCara ini juga memotong biaya sampai 20 persen.
Gedung itu juga akan menjadi daya tarik baru DubaiSaat ini Dubai memegang rekor pemilik gedung tertinggi di dunia, Burj Dubai, yang pada Mei lalu mencapai tinggi 636 meterSaat selesai pada 2009, gedung itu akan berhenti pada ketinggian 818 meter.(AFP/dia/roy)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Israel Bunuh Diri di Depan Presiden Prancis
Redaktur : Tim Redaksi