Duduki Puncak Klasemen, Sriwijaya FC Langsung Fokus Hadapi Persita

Minggu, 07 Juli 2019 – 21:10 WIB
Gol kedua Sriwijaya FC yang dicetak Airlangga Sucipto. Foto: Sigit Prasetya for sumeks.co/jpg

jpnn.com, PALEMBANG - Sriwijaya FC sukses menduduki puncak klasemen setelah berhasil menumbangkan PSCS Cilacap di Gelora Jakabaring, Palembang, Minggu (7/7) sore.

Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC, mampu memastikan kemenangan lewat dua gol yang dicetak Yongki pada menit 45 dan Airlangga di menit 71.

BACA JUGA: PSMS Medan vs Perserang, Jaya Hartono: Seharusnya Kami Dapat Penalti

Pelatih Kas Hartadi senang dengan hasil ini. Bukti kualitas lini depan yang telah diasahnya secara maksimal. “Setiap hari kami latih finishing, terbukti bisa cetak gol di pertandingan ini. Tentu kami senang,” ujarnya.

BACA JUGA: Kronologi Anak Penggal Kepala Ayahnya Pakai Kapak Hingga Putus

BACA JUGA: Natanael Layak Jadi Man Of The Match PSMS Medan vs Perserang

Namun, meski berada di puncak klasemen, Kas Hartadi meminta anak asuhnya untuk tidak jemawa. Selisih poin yang tipis, bisa saja Sriwijaya FC disalip oleh rivalnya. Kas tahu betul konsekwensi bermain di Liga 2, oleh sebab itu, ia meminta anak asuhnya untuk tetap fokus.

“Senang atas kemenangan boleh saja, tapi selanjutnya kita harus fokus untuk menghadapi Persita Tangerang. Berada di atas klasemen saat ini dengan selisih poin yang tipis masih belum aman,” ungkapnya.

BACA JUGA: Tertinggal Lebih Dulu, PSMS Medan Sukses Balikkan Keadaan

BACA JUGA: PSMS Medan vs Perserang, Jaya Hartono: Seharusnya Kami Dapat Penalti

Skuat Jakabaring, mengoleksi sepuluh poin dari tiga kemenangan dan satu kali seri. Diikuti Persita Tangerang yang unggul selisih gol dari PSCS Cilacap. Tim asuhan Djoko Susilo ini melorot ke peringkat tiga klasemen sementara wilayah barat, Liga 2 musim 2019.

“Kita sudah tahu mainnya (Cilacap), sehingga berhasil antisipasi lewat latihan selama ini. Sekarang kita langsung siapkan strategi lawan Persita,” jelasnya.(aja)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persik Kediri Sedang On Fire, Persis Solo Tetap Optimistis Bisa Raih Poin Penuh


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler