jpnn.com, JAKARTA - Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho telah tiada. Dia meninggal dunia di rumah sakit di Guangzhou, Minggu (7/7) dinihari.
Sutopo menngembuskan napas terakhirnya setelah berjuang melawan kanker paru-paru stadium 4B sejak awal 2018 lalu.
BACA JUGA: Pak Sutopo Meninggal, Kirana Larasati Ikut Berduka
Semasa hidup, Sutopo rupanya mengidolakan penyanyi Raisa Andriana. Dia pun berkesempatan mewujudkan keinginannya bertemu sang idola.
BACA JUGA: Akhirnya, Kepala Humas BNPB Sutopo Bertemu Raisa
BACA JUGA: Ini Kisah Hidup Pak Sutopo, Rela Tinggalkan Cita - Cita demi Jadi Pembawa Kabar Bencana
Bahkan, pertemuan Sutopo dengan istri Hamish Daud itu sempat menjadi trending topik pada November 2018 silam.
Dia sempat membagikan kebahagiaan itu melalui akun Twitter pribadinya, @sutopo_pn. “Hore akhirnya bertemu Raisa. Malah Raisa nyanyi di depan saya. Rasanya seperti lihat konser Raisa Pamit. Semoga Raisa sehat dan terus sukses,” kata Sutopo kala itu.
BACA JUGA: Indonesia Berduka : Pak Sutopo BNPB Meninggal Dunia
BACA JUGA: Raisa Tak Menyangka Sutopo Menderita Kanker Stadium 4
Pria kelahiran Boyolali pada 1969 itu juga membagikan video pertemuannya dengan Raisa di akun Instagram pribadinya. Dia menuliskan keterangan bahwa Raisa tampak canggung saat bertemu dengannya.
“Tapi tampaknya Raisa yang canggung bertemu saya. Atau mungkin takut dengan sosok orang yang selalu mengabarkan gempa, erupsi gunung api, tsunami, banjir, longsor, likuifaksi, atau lainnya,” tulis Sutopo.
Sosok bapak empat ini memang patut dibanggakan. Dalam keadaan sakit, dia tetap bersikap postif dan mendedikasikan hidupnya membantu masyarakat terkait bencana alam.
Sutopo kini telah pergi untuk selama-lamanya. Namun, dedikasi dan perjuangannya akan selalu dikenang. Selamat jalan Pak Sutopo.(mg7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Raisa : Aku Sudah Kangen Banget
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh