jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Demokrat Jansen Sitindaon makin mantap dengan sikap politiknya di Pilpres 2024.
Hal ini terkait dukungan terhadap pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-Cawapres) yang akan berkompetisi di pesta demokrasi tahun depan.
BACA JUGA: Duet Prabowo-Gibran, Saleh PAN Bicara Kapasitas dan Kualitas Mumpuni
Melalui akunnya di media sosial X (Twitter), Jansen mengunggah tulisan berjudul "Para Sahabatku, Aku Nyuwun Pamit".
Jansen mengatakan penentuan capres-cawapres menjelang Pilpres 2024 sudah berlangsung cukup panjang dan penuh dinamika.
BACA JUGA: Analisis Dahlan Iskan soal Relasi Gibran & Puan: Jateng Jadi Medan Perang
"Sampai akhirnya hari terakhir telah tiba, besok (capres-cawapres) akan mendaftar dan posisi tiap-tiap orang akan terang benderang," kata Jansen dalam unggahannya, dikutip Selasa (24/10).
Menurut Jansen, sebagai kader yang patuh pada putusan organisasi, dia harus menjadi penegak aturan terhadap keputusan yang telah diambil partainya.
BACA JUGA: Jadi Cawapres Termuda, Gibran Rakabuming Memiliki Harta Sebegini
Terkait dengan capres-cawapres yang akan didukungnya, Jansen mengatakan mungkin saja akan berbeda dengan yang didukung orang lain di sekitarnya.
"Saya mohon izin kepada banyak teman-teman semua di sini yang selama ini seiring, sejalan, dan seperjuangan, bahwa di Pilpres kali ini kita mungkin berbeda pilihan, sahabatku," ucap Jansen melalui unggahannya.
Dia pun berharap perbedaan pilihan politik yang akan terjadi selama Pilpres 2024 nanti tidak akan mengubah, apalagi sampai menghancurkan hubungan persahabatan yang usianya jelas jauh lebih lama dari itu.
"Sebagaimana pilpres-pilpres yang lalu di mana saya selalu total memperjuangkan kandidat yang telah diputuskan, saya mohon pamit kepada para sahabat semua; di Pilpres kali ini saya mendukung Pak? @prabowo sebagai calon presiden dengan cawapresnya Mas Gibran
@gibran_tweet," tutur Jansen.
Adapun Prabowo-Gibran diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM), termasuk di dalamnya Partai Demokrat.
Politikus berlatar belakang advokat itu juga menyampaikan selamat berjuang kepada semua koleganya dalam memenangkan kandidat masing-masing di Pilpres 2024.
"Pilihan kita kali ini mungkin beda, tetapi rasa perkawanan kita tetap sama. Buah persahabatan yang telah dipupuk bertahun-tahun ini," ucap Jansen Sitindaon.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Laporan Masuk ke MK, Ada yang Minta Anwar Usman Mundur
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam