Dukung UMKM, PNM Terbitkan 600 Nomor Induk Berusaha Gratis

Minggu, 25 September 2022 – 06:06 WIB
PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) bersama pelaku UMKM yang mendapatkan NIB gratis. Foto: Dok PNM

jpnn.com, MANADO - PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) terus mendukung perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Direktur Operasional PNM Sunar Basuki mengatakan salah satu dukungan itu dilakukan melalui penyelenggaraan Pelatihan Literasi Keuangan dan Pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) bertempat di Hotel Aryaduta Manado yang diikuti oleh 600 Nasabah Mekaar.

BACA JUGA: Kirim UMKM Binaan ke Jerman, Kadin Jaksel Berharap Ini

Program itu dilakukan atas kerja sama Garda Transfumi (Transfirmasi Formal Usaha Mikro) dan dihadiri oleh Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, serta Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey.

"Kami terus berkomitmen memberikan pendampingan serta literasi bagi nasabah. Saat ini nasabah PNM di Sulawesi Utara juga sudah mencapai 101 ribu dengan 30 kantor layanan dan 400 pendamping lapangan atau AO," beber Sunar dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu (25/9).

BACA JUGA: Puteri Komarudin DPR Ungkap Strategi agar UMKM Naik Kelas, Begini

Sunar menjelaskan pihaknya tak hanya perusahaan pembiayaan yang memberikan akses modal, tetapi juga punya ciri khas memberikan pemberdayaan berupa pelatihan.

"Jadi, PNM punya pelatihan mulai dari pembentukan mental usaha, motivasi, pembelajaran untuk menjadi pengusaha, peningkatan produktivitas, dan lainnya," ujar Sunar

BACA JUGA: Bea Cukai Beri Asistensi Ekspor kepada Pelaku UMKM di 2 Daerah

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dalam sambutannya menyampaikan bahwa NIB sangat penting bagi pelaku usaha mikro, agar tidak lagi berstatus usaha informal, tetapi naik kelas menjadi pelaku usaha formal.

Oleh karena itu pemberian NIB gratis mendapatkan apresiasi yang tinggi.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey juga mengapresiasi PNM yang telah memberikan NIB kepada 600 nasabah PNM Mekaar. Hal itu dapat meningkatkan kegiatan ekonomi rakyat di daerahnya.

"Saya berterima kasih atas peran PNM yang membantu kesiapan anggota dalam melaksanakan kegiatan ekonomi UMKM yang ada di wilayah ini. Semoga ini tetap berlanjut terus sehingga manfaatnya dapat dinikmati masyarakat Sulawesi Utara," ucap Olly.

Sebagai informasi, hingga 24 September 2022 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 148,56 T kepada nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 12,7 juta nasabah.

Saat ini PNM memiliki 4186 kantor layanan di seluruh Indonesia yang melayani UMKM di 34 Provinsi, 443 Kabupaten/Kota, dan 5640 Kecamatan. (mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler