jpnn.com, JAKARTA - Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) merupakan salah satu penopang ekonomi nasional. Peran UMKM sangat besar untuk pertumbuhan ekonomi karena jumlahnya mencapai 99% dari keseluruhan unit usaha.
Kontribusi UMKM terhadap PDB mencapai 60,5%, dan penyerapan tenaga kerja 96,9% dari total nasional. Karenanya, tak salah jika pemerintah terus mendorong agar UMKM mampu naik kelas melalui berbagai upaya.
BACA JUGA: SPIL Hadirkan Terobosan Layanan Pengiriman Barang
Di sisi lain, pihak swasta juga turut mendukung agar UMKM mendapatkan kemudahan dalam menjual produknya.
"Kami juga hadir untuk mendukung UMKM indonesia, melalui progam pengiriman cepat dan murah," kata Iwan Sugiono, Manajer Operasional HJeX, dalam keterangannya, Rabu (1/3).
BACA JUGA: Trans Logistics, Solusi Kemudahan Pengiriman Barang Jawa dan Sumatera
Dengan tetap mengutamakan keamanan barang, HJeX memberikan estimasi pengiriman 2 jam – maksimal 1 Hari sampai di tujuan.
Selama ini sudah dipercaya oleh para pelanggan dan mitra pengiriman dari berbagai sektor kecil maupun besar, yang bergerak dalam bidang makanan beku atau frozen food, pengusaha ikan hias, dan para penggiat usaha yang membutuhkan pengiriman yang cepat sampai tujuan.
BACA JUGA: Lion Parcel Buka TPS Berkonsep One Stop Facility, Pengiriman Barang Kian Cepat dan Aman
“Kami akan memberikan layanan yang terbaik dan dapat memberi jawaban atas kebutuhan masyarakan yang membutuhkan pegiriman cepat sampai dengan aman dan harga yang murah," terangnya.
Hal ini karena adanya dukungan ratusan armada dan cakupan pengiriman yang cukup luas, mulai dari Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Cijabodetabek, Merak, Lampung dan Palembang. Pihaknya juga terus meningkatkan layanan dan memperluas jangkauan pengiriman.
Aplikasi HJeX Mitra Usaha telah tersedia dan dapat di unduh di Play Store, disediakan untuk mitra korporasi dan online seller untuk mempermudah pengiriman logistik tanpa harus datang langsung ke gerai atau agen.
"Ini akan lebih mempermudah para pelanggan dan mitra menggunakan layanan kami," ujarnya.
Pelanggan juga akan mendapatkan sistem Lacak Resi dan Cek Ongkir yang bisa akses di website hjex. Selain itu, memberikan diskon-diskon ongkir setiap bulannya.
"Dengan adanya progam ini kami harap para pelaku UMKM dapat berkembang bersama," pungkasnya. (esy/jpnn)
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad