Dukungan Buruh Jadi Kekuatan Baru Agustiar-Edy di Pilgub Kalteng 2024

Senin, 28 Oktober 2024 – 21:18 WIB
Cagub Kalimantan Tengah Agustiar Sabran. Foto: Antara/HO dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Katingan Budy Hermanto mengapresiasi dukungan dari ratusan buruh yang tergabung dalam Komunitas Buruh Kalimantan Tengah (Kalteng) kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 3 H Agustiar Sabran dan H Edy Pratowo.

Budy menilai dukungan ini sebagai aset penting dan menambah kekuatan baru dalam memenangkan kontestasi politik Pilkada Kalteng 2024.

BACA JUGA: Marak Bagi-Bagi Bansos Jelang Pilgub Kalteng 2024, Pengamat Ingatkan Soal Ini, Tegas!

Dia menegaskan dukungan buruh ini mewakili suara mayoritas masyarakat yang bekerja keras setiap hari untuk menyokong roda ekonomi daerah.

“Dukungan buruh di Kalteng terhadap sosok Agustiar-Edy adalah kekuatan yang sangat dibutuhkan. Buruh bukan hanya sekadar sekelompok orang yang kerap dipandang sebelah mata sebagai pekerja, tetapi mereka adalah simbol aspirasi rakyat yang menginginkan keberlanjutan dan perbaikan kesejahteraan,” kata Budy, Senin (28/10/2024).

BACA JUGA: Pasar Murah Jelang Pilgub Kalteng Menuai Sorotan, Bawaslu Harus Jeli Lakukan Pengawasan

Saat para buruh mendukung Agustiar-Edy, menurut Budy , hal ini memberikan sinyal bahwa program yang ditawarkan benar-benar menjawab kebutuhan mereka.

Budy Hermanto meyakini kehadiran buruh sebagai kekuatan politik yang mendukung pasangan Agustiar-Edy akan menjadi tambahan kekuatan yang besar, mengingat buruh adalah kelompok yang solid dan memiliki jaringan yang luas hingga ke berbagai wilayah.

Menurutnya, dukungan ini menunjukkan keyakinan buruh terhadap pasangan calon yang dinilai mampu memperjuangkan hak-hak mereka. Berdasarkan catatan, Agustiar dan Edy pernah menyumbangkan sebagian gaji mereka untuk membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19 beberapa tahun silam.

“Dahulu, ketika pandemi melanda, banyak pekerja yang kehilangan pendapatan. Di saat itu, Agustiar dan Edy justru menyumbangkan gaji mereka untuk membantu masyarakat. Ini adalah bukti yang menunjukkan kepedulian mereka terhadap rakyat kecil. Buruh mengapresiasi langkah tersebut, dan ini bukan hanya sekadar aksi, melainkan bentuk nyata dari keberpihakan pada kesejahteraan masyarakat,” ujar Budy.

Budy Hermanto optimistis  kelompok buruh memiliki pengaruh yang signifikan dalam memperkuat citra keduanya.

Dia menyebut dukungan buruh yang berorientasi pada isu kesejahteraan mampu memperkuat kepercayaan masyarakat luas terhadap komitmen Agustiar-Edy untuk mengutamakan kepentingan rakyat kecil.

“Buruh memiliki jaringan yang kuat dan luas, mulai dari keluarga hingga komunitas. Dukungan mereka tentunya akan berdampak positif dalam menggerakkan simpati dari masyarakat lainnya. Keberadaan buruh sebagai kelompok yang memperjuangkan hak-hak mereka akan menjadi faktor penentu dalam memperkuat citra Agustiar-Edy sebagai pemimpin yang pro-rakyat,” ujar Budy.

Melalui dukungan yang solid dari kalangan buruh ini, Budy meyakini mampu membangun citra positif bagi Agustiar-Edy sebagai pemimpin yang memperjuangkan kepentingan rakyat.

Menurut dia, publik akan menilai pasangan calon ini sebagai sosok yang bisa dipercaya untuk memperjuangkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat, termasuk kelompok buruh dan pekerja.

“Kami yakin bahwa dukungan buruh ini akan semakin memperkuat citra Agustiar-Edy sebagai pasangan calon yang peduli pada kesejahteraan masyarakat. Ini adalah peluang besar bagi kami untuk menarik dukungan dari kelompok masyarakat lainnya yang juga merasakan dampak dari kebijakan yang tidak berpihak pada rakyat kecil,” tegas Budy.

Budy menyebut pihaknya selaku pendukung Agustiar-Edy terus menggalang dukungan dan memperkuat solidaritas dengan berbagai kelompok masyarakat untuk memastikan bahwa pasangan Agustiar-Edy mampu mencapai kemenangan dalam Pilgub Kalteng 2024.

Dengan dukungan buruh yang signifikan ini, Budy optimistis bahwa pasangan Agustiar-Edy dapat mewujudkan visi Kalteng yang lebih sejahtera dan berkeadilan bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Agustiar-Edy yakin akan membawa Kalteng lebih sejahtera,” tukasnya.

Sebelumnya, Komunitas Buruh Kalimantan Tengah (Kalteng) secara sukarela menyatakan dukungan kepada pasangan calon Gubernur (Cagub) dan calon Wakil Gubernur (Cawagub) nomor urut 3, Agustiar Sabran-Edy Pratowo.

Dukungan ini menjadi yang kesekian kalinya masyarakat berbondong-bondong merapatkan barisan untuk memenangkan duet Agustiar-Edy.

Hal itu jelas mempertebal mesin pemenangan Agustiar-Edy di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalteng 2024.

Masyarakat yang tergabung dalam Komunitas Buruh Kalteng itu secara ikhlas dan tulus mendukung Agustiar-Edy.

“Kami, Komunitas Buruh Kalimantan Tengah, di hadapan Tuhan Yang Maha Esa dengan penuh keikhlasan dan tanpa ada paksaan mendukung Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor Urut 3, Agustiar Sabran-Edy Pratowo di Pilgub 2024," ucap Koordinator Komunitas Buruh, Ahdi, saat pembacaan deklarasi dukungan.

Para buruh tersebut secara totalitas memberikan dukungan kepada Agustiar-Edy. Ahdi dan yang lainnya siap sepenuh hati memenangkan Pasangan Calon (Paslon) 03 itu di Pilgub Kalteng 2024.

Seluruh relawan bertekad untuk bergerilya menghimpun dukungan dari masyarakat untuk Agustiar-Edy. Itu demi mempertebal mesin pemenangan Agustiar-Edy.

"Sepenuh hati dan totalitas menyatukan langkah dan tujuan memenangkan pasangan Agustiar Sabran-Edy Pratowo agar menjadi pasangan pemimpin pemerintahan Kalimantan Tengah selanjutnya," tegas Budy.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler