E-commerce Diprediksi Dongkrak Pengiriman Barang Hingga 15 Persen

Senin, 22 April 2019 – 12:30 WIB
Jasa pengiriman barang. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SURABAYA - Perkembangan e-commerce membawa dampak positif bagi pengusaha jasa pengiriman barang.

Semakin banyaknya transaksi digital tersebut memberikan keuntungan karena meningkatkan volume pengiriman barang.

BACA JUGA: Peraturan Menteri Keuangan Dicabut, E-Commerce Tetap Bisa Kena Pajak

Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspress, Pos, dan Logistik Indonesia (Asperindo) Jawa Timur mencatat, kontribusi barang dari transaksi e-commerce cukup signifikan.

Ketua Asperindo Jawa Timur Ardito Soepomo mengungkapkan, barang dari transaksi online berkontribusi 30 hingga 40 persen.

BACA JUGA: Amazon Angkat Kaki dari Tiongkok

’’Volume barang dari transaksi ini diperkirakan terus meningkat. Dibandingkan dengan tahun kemarin, pertumbuhannya diperkirakan 10-15 persen,” ucapnya, Minggu (21/4).

Volume pengiriman pada momen Ramadan dan Idulfitri diperkirakan juga meningkat.

BACA JUGA: Pelaku UMKM Harus Rambah E-Commerce

Untuk itu, pihaknya mempersiapkan moda transportasi untuk menghadapi peningkatan volume pengiriman tersebut. Pesawat kargo menjadi salah satu transportasi alternatif. (rin/ell/c17/oki)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lion Parcel, Bisnis Logistik yang Makin Berjaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler