jpnn.com - SURABAYA--Hancur sudah harapan Mastur untuk duduk di pelaminan bersama pujaan hati.
Tidak hanya cintanya yang sirna, uang miliknya sekitar Rp. 900 juta juga ikut raib dibawa lari tersangka yang tak lain adalah calon istrinya.
BACA JUGA: Ketahuan Curanmor, Maling Ini Nyaris Mati Diamuk Massa
Perempuan yang memperdayainya adalah Auliya Safitri. Kasus tersebut tergolong modus baru.
Sepasang kakak-adik, Auliya dan ET berhasil memperdaya korban yang berprofesi sebagai kontraktor.
BACA JUGA: Pak Guru Memeluk Siswi dari Belakang
Hingga akhirnya, kasus tersebut diungkap Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Surabaya.
Beruntung, Auliya berhasil ditangkap. Tersangka 24 tahun ini dibekuk saat bersembunyi di rumah saudaranya, kawasan Pesawaran, Lampung Selatan.
Sementara, sang kakak berinisial TET, masih dalam pengejaran polisi.
"Tadinya korban diminta untuk menikahi tersangka Auliya," kata Waka Satreskrim Polrestabes Surabaya, Kompol Bayu Indra Wiguno.
Ceritanya, saat itu korban Mastur, diminta untuk membeli obat-obatan untuk Auliya.
BACA JUGA: Disuruh Memijat Kaki, Eh... Tangan Malah Meraba Kemana-mana
Nah, saat korban tengah perjalanan membeli obat, tas koper korban berisi uang Rp. 900 juta dibawa lari.
Kedua tersangka membelanjakan uang curian tersebut dengan berbagai barang otomotif, dan elektronik bermerek.
Kasus tersebut kini masih dalam pengembangan untuk segera menangkap tersangka lainnya. (win/flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pembunuh Sadis Ditangkap, 15 Pelaku Lain Masih Buron
Redaktur : Tim Redaksi