Edu Pastikan Timnya Tak akan Parkir Bus Hadapi Mitra Kukar

Senin, 21 November 2016 – 14:50 WIB
Pemain Persegres Gresik United sedang jalani sesi latihan. Foto: malangpost/jpg

jpnn.com - TENGGARONG - Pelatih Gresik United Eduard Tjong tak mau muluk-muluk mematok target saat bertamu ke kandang Mitra Kukar, Stadion Aji Imbut, Senin (21/11) malam nanti. 

Mereka hanya ingin tak kalah di kandang lawan.

BACA JUGA: Begini Perkiraan Starting XI Mitra Kukar vs Persegres

"Tapi kami bukan berarti bermain bertahan total atau parkir bus. Lama-lama juga jebol kalau main begitu, kami akan tunggu di setengah pertahanan, tetap ada pemain yang menyerang nanti," kata pelatih yang akrab disapa Edu tersebut.

Tanpa Patrick Silva, praktis mereka tinggal mengandalkan tukang gedor berdarah lokal. Ada Arsyad, Yusuf Efendi ataupun Ghozali Siregar. 

BACA JUGA: Marlon-Bayauw Kembali, Mitra Kukar Kejar Gol Cepat

Bagaimana Edu bisa meramu pemain-pemain tersebut menjadi berbahaya di depan, akan terlihat dalam laga nanti. 

Melawan Mitra Kukar yang memiliki pemain haus gol seperti Marlon da Silva dan pemain cepat Hendra Bayauw, menurut Edu menjadi waktu yang tepat untuk mengubah kemampuan pemain bertahannya. 

BACA JUGA: Latihan Pagi Timnas Off: Ada yang Nge-Gym, Renang, Sampai Main PS

Selama ini, Persegres selalu kebobolan, itu yang akan diatasi olehnya dalam laga ini. 

"Saya belum bisa mengatasi masalah tidak kebobolan setiap main, momen mengatasi itu ada dalam laga nanti," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Riedl Beri Sinyal Tampilkan Evan Dimas jadi Starter


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler