jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei Indonesia Development Monitoring (IDM) memperlihatkan elektabilitas petahana Ganjar Pranowo paling tinggi dibanding sejumlah tokoh lain yang digadang-gadang maju dalam pemilihan Gubernur Jawa Tengah tahun 2018 mendatang.
“Kami menanyakan pada responden siapa yang mereka pilih seandainya Pilgub Jateng dilakukan saat ini. Sebanyak 21,3 persen dari total 1.668 responden memilih Ganjar Pranowo,” ujar Direktur Eksekutif IDM Fahmi Hafel dalam pesan elektronik yang diterima, Rabu (16/8).
BACA JUGA: Ini Hasil Survei Median soal Bakal Calon Wali Kota Palembang
Di urutan berikutnya, kata Fahmi, terdapat nama politikus Gerindra Ferry Juliantono yang dipilih oleh 19,7 persen responden. Kemudian mantan Bupati Kudus Musthofa (19,6 persen). Disusul mantan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (DPDTT) Marwan Jafar (8,3 persen).
“Urutan berikutnya mantan Bupati Batang Yoyok Riyo Sudibyo (7,2 persen) dan di posisi terakhir ada mantan Menteri ESDM Sudirman Said (4,3 persen). Sementara responden yang belum memilih mencapai 19,6 persen,” ucap Fahmi.
BACA JUGA: Nih, Jumlah Dana Hibah dan Bansos di 17 Provinsi
Dari survei yang dilakukan kali ini, IDM memprediksi Pilgub Jateng akan diikuti tiga pasangan calon. Selain itu, suara PDI Perjuangan kemungkinan juga akan terpecah. Karena saat ini ada dua nama yang digadang-gadang maju dari partai berlambang banteng moncong putih tersebut. Yaitu petahana Ganjar Pranowo dan Muthofa yang digadang-gadang sejumlah kader PDIP dari Jateng.
“Dari gambaran survei terlihat pendukung PDIP perjuangan suaranya akan terpecah yaitu ke Musthofa dan Ganjar Pranowo. Sedangkan suara pemilih Gerindra di Jawa Tengah bulat ke Ferry Juliantono dan suara PKB juga solid ke Marwan Jafar," kata Fahmi.
BACA JUGA: Gerindra tak Lakukan Penjaringan, Tunggu Suara Masyarakat
Survei dilakukan dilakukan pada 2-9 Agustus lalu dengan melibatkan 1.668 responden. Dipilih secara random dengan metode multistage random. Responden merupakan warga Jateng yang telah mempunyai hak pilih dan tersebar di 34 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Margin of error lebih kurang 2,3 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.(gir/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anies Baswedan Jagokan Sudirman Said untuk Pilgub Jateng
Redaktur & Reporter : Ken Girsang