Enrique Jadi Suksesor Flores?

Jumat, 13 Mei 2011 – 20:28 WIB

LANGKAH sukses Josep Guardiola berusaha diikuti Luis Enrique MartinezSetelah dianggap berhasil membesut Barcelona B alias tim lapis kedua Barcelona, Enrique mendapat tawaran mengarsiteki Atletico Madrid musim depan.

Bahkan, surat kabar terkemuka Spanyol Marca mengklaim, Enrique dipastikan menjadi pelatih baru di Los Rojiblancos, julukan Atletico, musim depan

BACA JUGA: Fans Inter 1.000 Kali Banggakan Zanetti

Dia akan menggantikan Quique Sanchez Flores yang bakal hengkang di pengujung musim ini.

Performa Atletico yang labil pada musim ini di tangan Flores membuat presiden Atletico Enrique Cerezo mempertimbangkan melepas Flores
Nah, Enrique dianggap sebagai alternatif yang paling tepat menjadi suksesor Flores.   

Lihat saja prestasi Enrique musim ini

BACA JUGA: Mancini Bujuk Fabregas

Dia membawa Barcelona B bertengger di posisi ketiga klasemen sementara Segunda Division alias kasta kedua Liga Spanyol
Mereka tertinggal di bawah Real Betis dan Rayo Vallecano.

Kalau saja tidak ada aturan soal tim A dan tim B dilarang berada dalam satu kasta, Barca berpotensi punya dua tim di kasta teratas

BACA JUGA: Casillas: Selamat untuk Barca

Di Liga Spanyol, tim B tidak berkompetisi terpisah seperti di Liga Italia ataupun Premier League.

Kemampuan melatih Enrique mulai mendapat perhatian sejak musim laluDia sendiri mulai melatih Barcelona B sejak 2008?Saya enjoy melatih di sini, tapi saya siap juga dengan tantangan baru di luar sana,? kata pelatih berusia 41 tahun itu, kepada Marca.

Bukan hanya Atletico yang berminat memakai tenaga mantan pemain Real Madrid dan Barcelona ituMasih ada Getafe, Sevilla, dan Valencia yang juga terpikatNamun, belakangan pendekatan Atletico lebih gencar ketimbang lainnya.

Sampai saat ini belum ada keterangan dari Enrique atau Atletico terkait dengan kesepakatan merekaNamun, Marca menyakini dalam waktu dekat, pengumuman terpilihnya Enrique sebagai pelatih Atletico akan segera dilakukan.

Flores tidak pergi khawatir kalaupun kehilangan jabatannya sebagai pelatih di AtleticoSebab, Sport-Express mengabarkan, pelatih berusia 46 tahun itu sedang didekati klub Rusia Spartak MoscowDia akan menjadi suksesor Valery Karpin

Adapun di Barcelona B, sebelum ditinggal Enrique, mereka mulai menyiapkan pengganti yang sepadanPilihannya jatuh kepada mantan pemain Barca asal Belanda Philip CocuSekarang dia menjabat sebagai orang nomor dua di timnas Belanda(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... City Fokus Gelar Pertama


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler