Eri Cahyadi-Armuji Bukti Mega dan Risma Satu Frekuensi

Rabu, 02 September 2020 – 17:58 WIB
Eri Cahyadi (kiri) dan Armuji. Foto: source for JPNN

jpnn.com, SURABAYA - PDI Perjuangan akhirnya merekomendasikan pasangan Eri Cahyadi dan Armuji bertarung di Pilkada Surabaya 2020.

Eri sebagai bakal calon wali kota dan Armuji bacalon wakil wali kota.

BACA JUGA: Disapa Bu Mega, Whisnu Sakti Mengepalkan Tangan, Memukulkan ke Dadanya

Nah, menurut pengamat politik dari Universitas Trunojoyo Madura, Surokim Abdussalam, munculnya nama Eri-Armuji tidak terlepas dari keberhasilan Wali Kota Tri Rismaharini dalam membangun Surabaya.

Surokim menilai, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sangat mengapresiasi keberhasilan Bu Risma di Surabaya.

BACA JUGA: Kiai Mas Mansyur dan Santri At Tauhid Doakan Eri Cahyadi di Depan Makam Bung Karno

Oleh karena itu, ditunjuklah calon yang memahami rencana pembangunan Risma.

Surokhim pun punya istilah, 'Megawati di Surabaya adalah Risma'.

BACA JUGA: Warga Surabaya Utara: Seandainya Ada Bu Risma Kedua, Itu Adalah Eri Cahyadi

Penugasan Eri-Armuji menjadi bukti bahwa Mega dan Risma satu frekuensi.

"Mungkin banyak yang enggak menyadari, kalau beliau berdua (Mega-Risma) itu klop. Kalau saya punya istilah, Bu Mega di Surabaya ya Bu Risma," ujarnya.

Surokim mengatakan, PDIP pasti mengantongi pertimbangan matang untuk memilih Eri Cahyadi-Armuji.

"Banyak pertimbangan, salah satunya terkait keberlanjutan pembangunan Surabaya," ujar Surokim.

Menurut Surokim, pasangan Eri-Armuji memiliki kekuatan yang mumpuni dalam mengemban tugas untuk memenangi Pilkada Surabaya 2020.

Eri dianggap dapat mewakili Risma terkait kemampuan teknoratis pembangunan kota, sedangkan Armuji adalah kader PDIP yang memiliki basis massa kuat.

"Mereka ini perpaduan yang cocok. Pak Eri dikenal mampu meneruskan rencana pembangunan Surabaya karena secara teknoratik memahami konsep pembangunan Bu Risma, sedangkan Pak Armuji adalah politisi senior PDIP yang sudah tentu mengerti karakter dan misi partai," imbuhnya.

Surokim melihat kedua kandidat ini akan meraih kepercayaan masyarakat dengan terlebih dahulu menunjukkan visi dan misi yang kuat untuk kemajuan Kota Surabaya.

"Saya pikir mereka (Eri-Armuji) harus menunjukkan visi dan misi serta kemampuannya dalam membangun Kota Surabaya. Dengan begitu masyarakat akan percaya dengan kemampuan mereka berdua, karena mereka dibayangi dengan tokoh yang telah sukses memimpin Surabaya," pungkas Surokim. (*/adk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler