Erick Thohir jadi Cawapres Favorit karena Mampu Raup Suara NU

Jumat, 22 September 2023 – 07:08 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir kini digadang-gadang menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) favorit dan sangat diperhitungkan pada gelaran Pilpres 2024 mendatang.

Hal tersebut dikarenakan anggota Kehormatan Banser itu mampu meraup suara dari kalangan Nahdlatul Ulama (NU).

BACA JUGA: Bentuk Satgas Anti-Mafia Bola, Erick Thohir Bekerja Nyata Melaksanakan Arahan Jokowi

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah mengatakan Erick Thohir sangat populer di kalangan warga NU atau nahdiyin karena dekat dan aktif dalam berbagai kegiatan.

“Anggapan NU memilih Erick Thohir ini momentum, artinya pergeseran suara NU juga dinamis, mungkin untuk saat ini Erick Thohir bisa mengambil ceruk NU,” kata Dedi dalam keterangan persnya, Kamis (21/9).

BACA JUGA: Indra Sjafri Beber Wejangan Erick Thohir kepada Timnas U-24 Indonesia

Dampak dari kedekatan dengan NU turut membuat elektabilitas Erick Thohir sebagai cawapres tinggi. Pada temuan Lembaga Survei Indonesia (LSI) bulan Agustus memperlihatkan elektabilitas Erick Thohir berada di angka 15,9 persen.

Hasil serupa juga ditunjukkan Polling Institute periode Agustus yang menempatkan nama Erick Thohir di posisi pertama dengan torehan hasil 15,1 persen pada simulasi 19 nama.

BACA JUGA: Menjalankan Amanat Jokowi, Erick Thohir Bekerja Nyata Bersih-Bersih BUMN

Nama menteri andalan dan kepercayaan Presiden Jokowi ini tetap berada di posisi pertama dalam simulasi lima nama Polling Institute dengan 24,5 persen

Oleh karena itu, Dedi mengatakan saat ini kans Erick Thohir cukup besar untuk maju menjadi cawapres terutama untuk mendampingi Capres Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto.

Selain itu, Erick Thohir dinilai telah mendapat dorongan dan restu dari Presiden Jokowi untuk maju menjadi cawapres.

"Memang kesan Jokowi mendukung Erick Thohir cukup sering terlihat," pungkas Dedi. (cuy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Erick Thohir Dinilai sebagai Cawapres Paling Unggul Dibanding yang Lain


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler