Fadel Muhammad Percaya Diri

Selasa, 18 Oktober 2011 – 19:25 WIB

JAKARTA—Menteri Kelautan dan Perikanan, Fadel Muhammad, gencar disebut termasuk salah satu menteri yang terkena reshuffle kabinetDugaan ini semakin besar, saat Selasa (18/10) sore beberapa jam menjelang pengumuman reshuffle, Fadel muncul di Istana Negara

BACA JUGA: Main Dukun, Pegawai KPK Terancam Bui 15 Tahun

Namun ternyata kedatangannya tidak untuk bertemu dengan Presiden terkait perombakan kabinet.

Pada wartawan Fadel mengaku datang ke Istana untuk memberikan laporan mengenai tugasnya selaku menteri
Saat ditanya masalah reshuffle, mantan Gubernur Gorontalo ini seolah percaya diri tidak terkena imbasnya dan mengaku tidak memikirkan hal tersebut dengan mengatakan tugasnya sangat banyak sekali selaku menteri.

‘’Tugas saya banyak sekali

BACA JUGA: Rektor Uncen, Jadi Menteri Lingkungan Hidup

Saya sedang bertugas
Tidak ada hubungannya saya sama reshuffle, saya tidak pernah berpikir reshuffle

BACA JUGA: Menteri Baru dan Mantan Menteri Wajib Isi LHKPN

Saya di luar, di dalam, akan tetap bekerja,’’ tegas Fadel.

Fadel pun seolah memberi isyarat dirinya tidak akan terkena reshuffle kabinet, karena mengaku akan bertugas ke Lombok untuk membahas masalah perbatasan dan nasib nelayan.

‘’Saya mau kapal-kapal kecil yang masuk ke Malaysia dikembalikan dan kapal-kapal kecil Malaysia kita kembalikanDari pada repot, saya minta percepat garis batas ini,’’ kata Fadel.

Juru bicara kepresidenan, Julian Aldrin Pasha pun mengakui bahwa kedatangan Fadel ke Istana bukan untuk membicarakan reshuffle kabinet melainkan untuk membahas tugas-tugas kerja.

‘’Bapak Fadel tidak bisa bertemu dengan Presiden karena Presiden fokus pada penuntasan reshuffle,’’ kata Julian.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Para Menteri Menunggu Final Reshuffle


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler