Fadli Zon: Bubarkan Saja BPK

Jumat, 17 Juni 2016 – 14:47 WIB
Wakil Ketua DPR Fadli Zon. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon menilai kesimpulan sementara KPK terkait kasus dugaan korupsi Sumber Waras sebagai sesuatu yang aneh. Pasalnya, KPK mengabaikan hasil audit BPK yang telah menyatakan telah terjadi kerugian negara dalam pengadaan itu.

Fadli mengatakan, dalam banyak kasus lain sebelumnya, temuan BPK termasuk audit investigasi, itu langsung menjadi acuan KPK untuk menentukan orang itu sebagai tersangka atau tidak.

BACA JUGA: Oooh...Ini Sebabnya Wanjakti Tak Usulkan Tito ke Jokowi

"Menurut saya sih aneh saja. Ini sudah jelas ada pelanggaran, yang dilakukan BPK juga sudah jelas menurut saya benar. Sampai saat ini pun saya berpendapat seperti itu. Sehingga jangan sampai KPK ini hanya menjadi alat kekuasaan untuk melindungi orang tertentu atau untuk menarget orang lain," kata Fadli di gedung DPR Jakarta, Jumat (17/6).

Karena itu, Fadli meminta kinerja KPK yang sekarang harus dipantau, karena lembaga tersebut saat ini menurutnya sedikit berbeda dari KPK periode-periode sebelumnya dalam mengambil keputusan soaln kasus.

BACA JUGA: Badrodin Segera Pensiun, Ini Pesannya untuk Tito

"Sementara pimpinan KPK yang dulu sudah jelas-jelas mengindikasikan adanya korupsi tersebut termasuk kepada hal disampaikan seperti itu dan BPK ini adalah chief auditor negara resmi. Kalau BPK sudah tidak dianggap lagi ya bubarkan saja," tegasnya.

Supaya kasus ini menjadi terang duduk perkaranya, ia menyarankan pimpinan KPK melakukan konfrontasi data yang dimiliki dengan tim BPK. "Adu saja data-data yang ada. Saya kira itu akan lebih bagus untuk mencari kebenaran," tambahnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Hayoo...Pak Hakim Kasus Saipul Jamil Terlibat Nggak Ya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anak Buah SBY Dukung KPK Usut Teman Ahok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler