Fahri Minta Giring tak Kabur Setelah Menyerang Anies, PSI Merespons Begini

Sabtu, 01 Januari 2022 – 15:20 WIB
Giring Ganesha. Foto: Instagram/giring

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara PSI Ariyo Bimmo menyebut parpolnya tidak pernah bersembunyi setelah menyerang Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

PSI masih konsisten menjadi pihak terdepan mengkritik Anies.

BACA JUGA: Fahri Hamzah: Giring Jangan Kabur Habis Menyerang Anies

Hal itu diungkapkan Ariyo menanggapi pernyataan Wakil Ketua DPR RI periode 2014-2019 Fahri Hamzah yang menyebut Giring jangan kabur setelah menyerang Anies.

"Sekali lagi, tidak benar bahwa kami bersembunyi. Bisa kelihatan kok, paling depan kami," kata Ariyo, Sabtu (1/1).

BACA JUGA: 2 Remaja Mesum di Pinggir Jalan Sunter, Ada Orang Lewat, Gas Terus, Astagfirullah!

Namun, kata alumnus Universitas Indonesia (UI) itu, PSI tetap menghormati ucapan Fahri Hamzah yang berstatus politikus senior.

Menurut dia, PSI percaya Fahri tidak ada maksud buruk untuk menyampaikan pendapat soal Giring jangan kabur setelah menyerang Anies.

BACA JUGA: Indonesia Menjadi Tuan Rumah MotoGP 2022, Media Jerman Masih Ragu

"Kami anggap ini seperti nasihat orang tua dengan segudang cerita masa lalu kepada anak muda yang sangat bersemangat menyambut masa depan," beber Ariyo.

Fahri Hamzah sebelumnya menyebut serangan Ketum PSI Giring Ganesha kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebenarnya patut diapresiasi.

Hanya saja, Wakil Ketua Umum Partai Gelora itu menyoroti hilangnya mantan vokalis Nidji itu setelah menyindir habis-habisan Anies.

"Waktu Giring menyerang Anies Baswedan bagus, tetapi jangan kabur habis itu," tulis dia dalam akun miliknya di Twitter @Fahrihamzah seperti dikutip, Jumat (31/12).

Menurut dia, Giring tidak perlu kabur jika ada serangan balasan setelah pelantun Laskar Pelangi itu menyerang Anies.

Giring sudah sepatutnya menyerang balik tanpa perlu bersembunyi di belakang seseorang, termasuk Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Lakukan serangan balik. Jangan kabur apalagi sembunyi di balik orang lain, apalagi pakai nama presiden. Dia (presiden, red) enggak suka. Dia mau kamu berkelahi sendiri," beber Fahri. (ast/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sita 6 Barang Bukti, Polisi Segera Panggil Habib Bahar


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler