Februari, Tak Boleh Lagi Ada Macet di Pintu Tol

Rabu, 28 Desember 2011 – 03:03 WIB

JAKARTA - Menteri BUMN Dahlan Iskan meminta kepada operator jalan tol agar antrean kendaraan di gerbang tol dapat diselesaikanBahkan, Februari nanti sudah tidak boleh ada kemacetan di gerbang tol lagi

BACA JUGA: Proyek Tol di Bali Dijadikan Contoh



Karenanya, Bank Mandiri juga diminta makin giat dalam mempromosikan pembayaran elektronik melalui e-toll card
"Saya sudah minta Februari, di mana orang antre tidak boleh panjang karena sekarang ini praktiknya masih antre dan memang komitmennya tidak boleh ada antrean," kata Dahlan saat memberikan keterangan pers di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (27/12).

Dahlan mendorong Bank Mandiri menambah jumlah pengguna e-toll card

BACA JUGA: PLN Anggarkan Belanja Investasi Rp 69 Triliun

Dengan sistem tersebut, pengguna tidak perlu mengantre lama untuk membayar dan mendapatkan kartu
"Kalau Bank Mandiri tidak mampu saya akan minta BUMN lain yang melakukannya," tegas Dahlan.

Oleh karena itu, tambah Dahlan, Selasa (3/1) pekan depan dia meminta laporan perkembangan pengguna e-toll card dari Bank Mandiri

BACA JUGA: 2012, PLN Targetkan Kebutuhan BBM Turun 30 Persen

Laporan ini termasuk estimasi jumlah pengguna agar tidak terjadi antrean panjang di setiap gerbang tol.(cdl)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bentuk Tim Kecil, Tunggu REI - Apersi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler