Fernando Torres Kembali Jadi Penentu Kemenangan Liverpool

Motivasi Segera Menikah, Buru Hat-Trick Lawan Inggris

Senin, 09 Februari 2009 – 07:42 WIB

Fernando Torres menjadi pahlawan kemenangan Liverpool di dua laga terakhir Premier LeaguePemain berjuluk El Nino itu memborong dua gol ke gawang Chelsea di Anfield (1/2) dan satu gol di masa injury time saat Liverpool menekuk tuan rumah Portsmouth 3-2 kemarin dini hari WIB (8/2).

YEL-YEL menyebut nama "Torres" nyaring terdengar di salah satu sudut tribun Stadion Fratton Park, markas Portsmouth, kemarin

BACA JUGA: Derby London Berakhir Seri

Teriakan itu datang dari sekitar tiga ribu fans Liverpool
Dari lapangan, Torres membalas dengan aplaus dan senyum.

Torres seakan terlahir kembali sebagai idola Liverpudlians, sebutan pendukung Liverpool

BACA JUGA: Scolari Dituntut Mundur

Setelah scoreless di Premier League sejak dua gol ke gawang Manchester City pada 5 OKtober 2008 dan beberapa kali dibekap cedera hamstring, striker 24 tahun asal Spanyol itu kembali menemukan ketajamannya di awal Februari 2009


Tiga gol dalam dua laga terakhir The Reds, julukan Liverpool, menjadi sinyal bahwa penyerang berjuluk El Nino alias The Kid itu mulai menemukan ketajamannya lagi

BACA JUGA: Buah Pantang Menyerah

Dengan absennya kapten tim Steven Gerrard hingga akhir bulan ini dan sudah hengkangnya Robbie Keane ke Tottenham Hotspur, tumpuan gol klub asal Merseyside itu kini jelas ada di pundak Torres.

''Fernando (Torres) selalu muncul sebagai pahlawan di saat orang mulai meragukannyaMusim lalu, siapa yang menyangka dia langsung membukukan 24 gol di musim pertamanya bersama Liverpool,'' ucap Pepe Reina, kiper Liverpool yang juga rekan senegara Torres, sebagaimana dilansir Liverpool Echo

Kembalinya ketajaman Torres tak lepas dari motivasi pribadiYakni, terkait rencana pernikahan mantan bomber Atletico Madrid itu dengan pacarnya selama delapan tahun terakhir, Olalla Dominguez, musim panas nanti

Olalla adalah wanita asal Estorde, Galicia, kawasan barat laut SpanyolSaat ini, wanita 23 tahun tersebut masih menyelesaikan kuliah jurusan pendidikan sosial di UNED, semacam universitas terbuka di Negeri MatadorOlalla adalah teman masa kecil Torres

Meski belum menikah secara resmi, pasangan itu kini tengah menanti kelahiran sang buah hati''Fernando dan Olalla berharap bayi itu lahir tidak lama setelah pernikahan sehingga menjadi kado terindah yang mereka tunggu-tunggu,'' kata teman dekat Torres kepada The Mirror''Dalam pernikahannya nanti, semua rekan-rekan setimnya di Liverpool akan diundang, termasuk pelatih Rafael Benitez,'' sambungnya.

Di lain pihak, Torres tak hanya ingin moncer bersama LiverpoolRabu lusa (11/2), Torres juga punya misi besar saat membela timnas Spanyol dalam uji coba lawan Inggris di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, SevillaTargetnya adalah mencetak tiga gol sekaligus (hat-trick) ke gawang Three Lions - julukan timnas Inggris.

''Saya menargetkan hat-trick ke gawang InggrisMeski kondisi fisik saya mungkin tidak akan prima, tapi itu adalah laga spesial karena para pemain lawan sudah sangat familier bagi saya,'' ungkap Torres kepada Marca.

Memang, duel Spanyol kontra Inggris bakal menarik di mata TorresSebagai pemain yang berkiprah di Premier League, dia tentu sudah sangat hafal dengan aksi para punggawa timnas Inggris

Sebut saja John Terry, defender sekaligus kapten Inggris yang dikenal tangguh dalam body charge maupun duel bola-bola udaraTapi, Torres sudah punya trik melewati hadangan TerrySebagaimana kala dia sukses mencetak dua gol ke gawang Chelsea, klub yang dibela Terry, pada 1 Februari lalu

''Senang rasanya seandainya bisa berhadapan dengan Terry lagiDia adalah salah satu pemain belakang terbaik dunia, tapi saya merasa yakin bisa lolos darinya,'' ucap Torres(dns/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Agger Bertahan di Anfield


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler