Fraksi PAN Dorong BPOM Selesaikan Uji Klinis Ivermectin

Senin, 19 Juli 2021 – 16:29 WIB
Wakil Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay . Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay mendorong Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) segera menyelesaikan uji klinis Ivermectin sebagai obat Covid-19.

Menurut Saleh, sangat disayangkan ketika Ivermectin yang sudah digunakan masyarakat kemudian menjadi perdebatan.

BACA JUGA: 5 Orang Digarap Polisi terkait Kebakaran Gedung F Kantor BPOM RI

"Kalau sudah dipergunakan, semestinya yang perlu dilakukan adalah studi lanjutan. Termasuk uji klinis dan Emergency Use Authorization (EUA)," kata Saleh dalam siaran persnya, Senin (19/7).

Anggota Komisi IX DPR itu merasa aneh jika penggunaan obat Ivermectin di Indonesia menjadi polemik saat banyak negara sudah mempergunakannya.

BACA JUGA: Resepsi Pernikahan Ini Didatangi TNI-Polri, Lihat yang Terjadi, Hmmm

Berdasarkan laporan yang ada, kata Saleh, Ivermectin sejauh ini dinilai efektif untuk menyembuhkan orang yang terpapar virus Corona.

"Harus ada percepatan dan pemotongan birokrasi yang tidak perlu. Bagus juga jika dilakukan benchmark dengan negara-negara lain yang sudah lebih dahulu berhasil dan telah mengeluarkan EUA," ujar Saleh Partaonan Daulay.

BACA JUGA: Uang Denda dari Pelanggar PPKM Darurat Terkumpul Sebegini Banyaknya

"Dalam situasi seperti ini, harus ada sense of emergency-nya. Pandemi tidak bisa diatasi dalam format business as usual," sambungnya.

Legislator asal Sumatera Utara itu sebelumnya sangat senang mendengar uji klinis terhadap Ivermectin sedang dilakukan di delapan rumah sakit.

Namun, kata dia, akan lebih baik jika prosesnya dipermudah agar segera bisa diperoleh kesimpulan secara akademik. "Pada akhirnya, EUA bisa juga segera dikeluarkan," kata eks ketua umum PP Pemuda Muhammadiyah itu.

Keberadaan Ivermectin sebagai obat covid-19 dinilai sangat penting. Apalagi, obat tersebut dinilai sangat murah sehingga bisa diakses oleh masyarakat luas.

"Dari jenis-jenis obat lainnya, saya dengar Ivermectin paling murah. Bisa dijangkau oleh semua lapisan masyarakat," pungkas Saleh. (ddy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler