Front Persaudaraan Islam atau FPI Versi Baru Segera Dideklarasi, Kapan ya?

Rabu, 18 Agustus 2021 – 18:39 WIB
Habib Rizieq Shihab dipastikan duduk di kepengurusan Front Persaudaraan Islam atau FPI versi baru. Foto: arsip JPNN.com/ M Amjad

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekjen Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Bamukmin mengatakan, keberadaan Front Persaudaraan Islam atau FPI versi baru akan segera dideklarasikan.

Saat ini persiapan untuk deklarasi Front Persaudaraan Islam sebagai ormas baru masih terus dimatangkan.

BACA JUGA: Terungkap, Ternyata Ini Alasan Peluncuran Logo FPI Versi Baru pada 17 Agustus

“FPI yang baru ini kami lagi merapikan izin. Izin keorganisasian perlu kami urus dulu sampai bisa memenuhi syarat untuk diterima sebagi organisasi kemasyarakatan,” ujar Novel Bamukmin ketika dikonfirmasi JPNN.com, Rabu (18/8).

Menurut dia, apabila semua persiapan selesai, maka deklarasi akan digelar secara terbuka.

BACA JUGA: FPI Punya Logo Baru, Ada Kalimat Aziz Yanuar yang Patut Dicermati

“Kalau memang sudah beres, sudah dirapikan administrasi, AD/ART sudah rapi, susunan sudah rapi kemungkinan nanti kami deklarasikan,” imbuh Novel.

Namun, dia tak dapat memastikan kapan urusan administrasi akan rampung.

BACA JUGA: Bendera Merah Putih Jatuh di Pundak Paskibra, Anggota TNI-Polri Langsung Bergerak Cepat

“Proses saat ini, untuk menyusun strukur, proses untuk AD/ART. Intinya sudah ada,” kata Novel.

Diketahui, FPI baru saja merilis logo baru berbentuk bundar yang didominasi warna hijau.

Ada tulisan FPI pada sentral logo yang dikelilingi gambar tasbih dan tiga kubah emas.

Kemudian, pada bagian lingkaran luar tasbih terdapat tulisan Front Persaudaraan Islam yang melingkar di bawah.

Adapun di bagian atasnya terdapat huruf hijaiah yang membentuk kata dalam bahasa Arab. (cuy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Soetomo
Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler