Gaduh Muktamar NU: Lampung Sudah Siap, Pusat Malah Sibuk Urusan Aula

Minggu, 05 Desember 2021 – 22:24 WIB
Logo Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama. Ilustrasi. Foto: PBNU

jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Ketua Pengurus Wilayah NU (PWNU) Lampung Moh Mukri merespons isu Muktamar NU ke 34 tidak bisa dilaksanakan dalam waktu dekat lantaran aula Pondok Pesantren Darussa'adah yang belum rampung dibangun.

Rencananya, aula Ponpes Darussa'adah akan digunakan sebagai lokasi pembukaan muktamar NU.

BACA JUGA: Temui Kiai Miftachul, 27 PWNU Tegaskan Sikap soal Muktamar ke-34

"Ini muktamar adalah agenda yang sakral dan penting, jangan dibenturkan dengan aula yang belum siap. Ini marwah NU," kata Moh Mukri dalam konferensi pers Forum PWNU yang dilaksanakan secara virtual, Minggu (5/12).

Dia mengatakan PWNU Lampung sendiri sudah memiliki beberapa opsi terkait pelaksanaan muktamar.

BACA JUGA: 19 PWNU Pertanyakan Kejelasan Pelaksanaan Muktamar ke-34 NU

Justru, kata Moh Mukri, panitia pusat Muktamar NU yang terlihat tidak serius.

"Kami lihat panitia pusat kadang iya, kadang tidak. Kami sodorkan, kami di Lampung siap. Saya lebih mengerti persiapan itu. Hotel ada, hall ada yang bisa menampung 2.000 atau 3.000 orang ada," lanjutnya.

BACA JUGA: Muktamar Jin

Pria yang juga ketua panitia daerah Muktamar NU itu mengungkapkan jika harus menunggu aula Ponpes Darussa'adah rampung dikerjakan, Muktamar NU ke 34 tidak akan bisa terlaksana hingga tahun 2022.

"Aula Darussa'adah itu memang tidak dikerjakan, tahun 2022 pun tidak akan siap, tidak ada uangnya," ujar Moh Mukri.

Sebelumnya, sebanyak 19 Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) melayangkan surat mendesak dilakukannya konferensi besar terkait kejelasan Muktamar NU.

Sekretaris PWNU Jawa Timur Akh Muzakki menyatakan Rais Aam PBNU Miftachul Akhyar sendiri sudah memerintahkan pelaksanaan muktamar pada 17 Desember, tetapi tidak direspons oleh panitia.

"Panitia Muktamar kurang respon terhadap perintah itu dan diduga PBNU kesulitan menetapkan tanggal definitif," kata Akh Muzakki dalam konferensi pers Forum PWNU yang dilaksanakn secara virtual, Minggu (5/12). (mcr8/jpnn)

 

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Redaktur : Adil
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler