Gagal Bersinar, Messi Tetap Dibela

Senin, 05 Juli 2010 – 16:39 WIB
SUSAH - Lionel Messi dikawal ketat oleh Arne Friedrich (kiri) dan Bastian Schweinsteiger (kanan), saat laga Argentina kontra Jerman, Sabtu (3/7), di Cape Town. Foto: Cameron Spencer/Getty Images/FIFA.com.

DIPREDIKSI bersinar pada Piala Dunia 2010, ternyata satu gol pun tidak mampu diceploskan striker Argentina Lionel MessiPemain Barcelona itu hanya menangisi tersingkirnya Argentina di perempat final setelah kalah 0-4 dari Jerman.

Meski baru berusia 23 tahun, Messi adalah sosok yang luar biasa

BACA JUGA: Van Persie Fit, Oranje Diunggulkan

Dia pemain terbaik dunia FIFA tahun lalu dan bersama Barcelona, Messi sudah merasakan semua gelar di level klub
Hanya saja, bersama timnas, dia masih harus menunggu empat tahun lagi.

Ya, selama membela Barcelona, Messi sudah empat kali merasakan juara Liga Primera Spanyol, sekali juara Copa del Rey, dua kali juara Liga Champions, dan sekali juara Piala Dunia Antarklub

BACA JUGA: Scolari Bukan Pelatih Brazil 2014

Gelar individu seabrek dia miliki.

Di level timnas, dia pernah merasakan juara Piala Dunia U-20 2005 lalu
Dia juga ikut menyumbangkan emas sepak bola pada Olimpiade 2008 Beijing lalu

BACA JUGA: Suarez Hanya Dihukum Satu Laga

Namun, di timnas senior, Messi belum mampu membuktikan dirinya.

Pada Piala Dunia 2010, berkali-kali dia memiliki peluang mencetak gol, tapi hasilnya nolMessi gagal mencetak golBerbeda dengan dua rekan Messi di lini depan, yakni Gonzalo Higuain yang mencetak empat gol dan Carlos Tevez dengan dua gol.

Bahkan, penyerang cadangan seperti Martin Palermo saja mampu mencetak satu gol selama Piala Dunia 2010Pelatih Argentina Diego Maradona sampai kesulitan menjelaskan alasan mengapa Messi tidak bisa mencetak gol.

Namun, Maradona tetap membela Messi"Bisa saja terjadi karena bola yang digunakan kurang tepat atau karena para kiper memang hebatTapi, dia memang bermain sangat baik selama Piala Dunia 2010," bilang Maradona, seperti dikutip Gulf Times.

"Melihat Messi menangis di ruang ganti, saya katakan, bahwa itu sama saja dengan cara untuk tidak menghormati bendera ArgentinaLalu, itu juga sesuatu yang bodoh," ungkap Maradona yang pernah merasakan juara Piala Dunia sebagai pemain.

Selama Piala Dunia, Maradona memberikan peran yang lebih bebas kepada MessiDia terkadang beroperasi di lini tengah dan kadang juga ada di lini depanSepanjang laga Messi terlihat tidak lelah mengejar bolaTapi, dia gagal membendung garangnya Jerman.

"Kami menyadari bahwa kritik berlebihan kepada Messi adalah sangat tidak fairDia bermain dengan baik, dia membuat lawan sering melanggar, dan kami mendapat sepakan bebasNamun, inilah sepak bola," ujar mantan pemain Napoli itu.

Kegagalan Messi bersama timnas membuktikan bahwa kualitas Messi belum bisa dimaksimalkan di ArgentinaBerbeda dengan di Barcelona yang punya sederet gelandang hebat seperti Xavi Hernandez dan Andres Iniesta, sehingga Messi mendapat pelayanan yang memuaskan(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Maradona Belum Mikir Masa Depan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler