Gagal Bobol ATM, Sikat Rokok Jutaan Rupiah

Rabu, 14 Desember 2016 – 17:27 WIB
Ilustrasi. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - NGANJUK - Sebuah minimarket Indomaret di Kecamatan Nganjuk, dibobol pencuri dini hari kemarin.

Mesin ATM Bank Mandiri di dalam minimarket dicongkel hingga terbuka.

BACA JUGA: Gara-Gara Spion, Bogem Mentah Mendarat di Muka

Beruntung, pencuri gagal mengambil uang bernilai jutaan rupiah di dalamnya.

Pencurian dengan pemberatan (curat) tersebut awalnya diketahui Mega Trisnawati, 22, kasir toko.

BACA JUGA: Tega..Lakukan Penipuan Haji Rugikan Rp 4,3 Miliar

Saat itu, perempuan yang tiba di toko pukul 06.30 tersebut membuka gembok pintu minimarket.

Ketika pintu terbuka, Mega terkejut. Sebab, rokok berserakan di meja dan rak dekat kasir.

BACA JUGA: Astaga! Pelajar Nekat Perkosa Teman Dekat Pacarnya, Modusnya Itu Loh...

Tidak hanya itu, dia juga melihat boks mesin ATM di dalam minimarket tersebut terbuka.

Dalam kondisi panik, Mega menghubungi Adi Tri Marianto, 27, temannya.

Kemudian, dia melaporkan kejadian tersebut ke Polres Nganjuk.

"Begitu mendapat laporan, kami langsung menuju TKP (tempat kejadian perkara, Red)," kata Kasatreskrim Polres Nganjuk AKP Trisno Nugroho.

Petugas segera melakukan olah TKP. Hasilnya, polisi menemukan boks mesin ATM yang terbuka bekas dicongkel.

Mereka juga menemukan rokok yang berserakan di ruangan.

Saat hendak menuju gudang, polisi menemukan pecahan plafon di lantai. Kemudian, di belakang minimarket mereka mendapati tangga kayu.

Di dekat tangga itu, ada potongan kawat berduri di tembok setinggi 3 meter yang melindungi minimarket tersebut.

Dengan barang bukti itu, pelaku diduga masuk ke dalam minimarket dengan naik tangga setelah memotong kawat berduri yang jadi penghambat.

 Selanjutnya, pelaku yang belum diketahui jumlahnya itu masuk ke dalam dengan menjebol plafon.

"Masuk dengan menjebol plafon," lanjut perwira dengan pangkat tiga balok di pundaknya itu.

Tujuh anggota Satsabhara Polres Nganjuk berjaga di luar minimarket yang pintunya dipasangi garis polisi.

Di dalam, tim identifikasi dan anggota satreskrim mengumpulkan sejumlah barang bukti.

Petugas juga terus menggali keterangan dari para karyawan minimarket tersebut.

Di luar minimarket, petugas dari Bank Mandiri mengamankan uang di mesin ATM yang dicongkel pencuri.

"Mesinnya hanya dirusak dari luar, sedangkan uang di dalamnya langsung diamankan pihak bank," imbuh Trisno.

Mega yang ditemui koran ini mengatakan, kerugian akibat pencurian kemarin sekitar Rp 10 juta.

Selain rokok dalam kemasan pak atau bungkus kecil, pencuri membawa kabur rokok dalam kemasan slop. (noe/ut/c6/diq/flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ckckck.. Gara-gara Sabun Mandi Istri Laporkan Suami ke Polisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler