PEKAN lalu, Carlo Ancelotti mengatakan bahwa Chelsea hanya menargetkan finis empat besar di Premier League musim iniEmpat besar adalah zona Liga Champions
BACA JUGA: Semarang Bank Jateng Kalahkan Yuso
Chelsea kini menghuni peringkat kelima dengan selisih dua poin (45-47) dengan tim di atasnya, Tottenham Hotspur, setelah 26 laga.Namanya target, Ancelotti siap dengan konsekuensi tegas apabila gagal memenuhinya
BACA JUGA: Evra-Berba Bertahan hingga 2014
"Kami tahu Premier League sekarang sangat ketat, tapi Liga Champions sangat penting bagi Chelsea," ucap Ancelotti seperti dilansir The Guardian."Saya tidak mau melatih tim yang tidak tampil di Liga Champions musim depan
Ancelotti menambahkan, pernyataannya itu merupakan inisiatif pribadinya dan bukan karena kebijakan pemilik Chelsea Roman Abramovich
BACA JUGA: Tanpa Njanka, Tetap Tampil Menyerang
Hubungan Ancelotti dan Abramovich memang dikabarkan tidak lagi harmonis selepas pemecatan sepihak asisten pelatih Chelsea Ray Wilkins medio November tahun laluTak heran apabila Ancelotti dirumorkan akan kembali ke Italia untuk melatih AS Roma"Hanya ada satu klub Italia yang membuat saya tertarik untuk melatih mereka di masa mendatang, yakni AS Roma," ungkap Ancelotti kepada Tribalfootball akhir bulan lalu
Di kesempatan terpisah, playmaker Chelsea Frank Lampard juga punya harapan agar klubnya mempertahankan tradisi lolos ke Liga ChampionsSejak diakuisisi Abramovich pada 2003, Chelsea selalu lolos ke ajang yang dulunya bernama European Champions Club"s Cup dan Piala Champions itu
"Gagal (lolos ke Liga Champions) bak sebuah bencanaItulah sebabnya sangat penting bagi kami finis empat besarKami siap bersaing dengan Tottenham atau mungkin Liverpool (kini peringkat keenam dengan 39 poin, Red)," jelasnya(dns/ko)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengamuk Jelang Menjamu Real
Redaktur : Tim Redaksi