Gandeng KoinWorks, Tokban Hadirkan Fitur PayLater untuk UKM Bahan Bangunan & Kontraktor

Selasa, 24 Oktober 2023 – 03:41 WIB
Salah satu pengguna Tokban. Foto dok Tokban

jpnn.com, JAKARTA - KoinWorks menggandeng Tokban, startup di bidang bahan bangunan dalam penyediaan fitur Tokban PayLater.

Tokban PayLater hadir menyediakan metode pembayaran buy now pay later untuk para pengguna tokban.com dengan limit hingga Rp 2 miliar.

BACA JUGA: KoinWorks Perkuat Layanan Konsultasi Keuangan Untuk Para Pendana Ritel

“KoinWorks melalui KoinPaylater kembali memperluas layanan kepada para pelaku usaha untuk memperlancar usaha mereka. Tokban sebagai perusahaan teknologi tentu memiliki visi yang sama dengan kami untuk menyediakan produk dan layanan yang mudah diakses para penggunanya,” ujar Benedicto Haryono, CEO dan Co-Founder KoinWorks.

Sejak didirikan ada 2020, Tokban terus berupaya bisa mewujudkan visi dan misinya untuk berkontribusi terhadap pembangunan di Indonesia melalui kerja sama strategis dengan berbagai pihak.

BACA JUGA: Hadir di Jakarta, Pro AVL Pamerkan 200 Brand Audio Visual Hingga Lighting

Tokban telah dipercaya oleh ratusan UKM Bangunan di wilayah Bogor, Bekasi, Depok, Sukabumi, dan Cianjur.

Melalui Tokban PayLater, diharapkan para pelaku UKM Toko Bangunan bisa membeli dan memenuhi kebutuhan toko bangunannya tanpa kesulitan.

BACA JUGA: ASDP Angkut 3,7 Juta Kendaraan Logistik Hingga September 2023

Dengan fasilitas ini, tentu perkembangan usaha toko bangunan bisa meningkat dan #TumbuhBersamaTokban.

Perkembangan usaha toko bangunan tentunya dapat berkontribusi positif pada kelancaran sektor jasa pembangunan di Indonesia.

Keuntungan fitur Tokban PayLater sudah dirasakan langsung oleh para pelaku UKM toko bangunan, salah satunya pengguna Tokban yang memiliki toko bangunan di wilayah Bogor.

“Berkat Tokban PayLater, kami bisa membeli kebutuhan bahan bangunan dengan pembayaran tempo, sehingga membantu toko kami dalam perkembangan bisnisnya. Toko kami dapat berbelanja barang-barang baru untuk melihat kebutuhan pasar, tanpa harus menambahkan modal dari sebelumnya,” kata Susan pemilik toko bangunan.

Tokban PayLater bisa digunakan oleh seluruh pemilik toko bangunan, dengan mendaftar akun pengguna serta mengisi kelengkapan identitas diri, KTP dan verifikasi wajah.

Pendaftaran akan diproses dalam waktu 1x24 jam, dan pengguna dapat menggunakan fitur tersebut.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler